Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Twitter Circle Meluncur ke Semua Pengguna, Fitur Mirip Instagram Close Friends

Kompas.com - 31/08/2022, 08:45 WIB
Bill Clinten,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Instagram memiliki fitur "Close Friend" untuk membagikan unggahan Instagram Stories ke teman dekat yang dikenal saja. Kini, fitur serupa hadir di Twitter dengan nama "Twitter Circle".

Seperti di Instagram, Twitter Circle memungkinkan pengguna membagikan twit mereka ke sebagian orang atau teman yang masuk ke dalam daftar teman dekat saja.

Artinya, seorang pengguna Twitter, yang tidak ada di dalam daftar Twitter Circle pengguna Twitter lainnya, tak akan bisa melihat unggahan atau twit yang dikirimkan ke Twitter Circle tersebut, meski mereka saling mengikuti (follow).

Baca juga: Twitter Siapkan Fitur Mirip Close Friends di Instagram

Pantauan KompasTekno, Rabu (31/8/2022), fitur ini tampaknya sudah bisa dijajal sebagian besar pengguna Twitter secara global, termasuk Indonesia, setelah diuji coba sekitar Mei lalu.

Pengguna yang sudah mendapatkan fitur ini bakal disuguhkan dengan jendela pop-up yang menyatakan bahwa Twitter Circle sudah bisa mereka jajal, sebagaimana ilustrasi gambar berikut ini.

Cara menggunakan fitur Twitter Circle.KOMPAS.com/BILL CLINTEN Cara menggunakan fitur Twitter Circle.

Di dalamnya, mereka bisa menekan tombol "Get started" untuk mulai memilah dan memilih akun Twitter mana saja yang bisa dimasukkan ke daftar Twitter Circle.

Setelah dipilih-pilih, pengguna bisa mengeklik tombol "Done" dan langsung mengunggah twit ke daftar teman dekat.

Baca juga: Fitur Close Friends Twitter Mulai Bisa Dicoba Pengguna Indonesia

Adapun penanda bahwa twit tersebut akan dikirimkan ke orang-orang terdekat adalah tombol "Twitter Circle" berwarna hijau yang terletak di sebelah kanan foto profil Twitter, sebagaimana bisa dilihat pada gambar paling kanan di atas.

Jika tombol itu diklik, pengguna bisa memilih opsi "Public", selain opsi "Twitter Circle", untuk mengirimkan twit yang bisa dilihat semua pengguna Twitter.

Di samping melalui jendela pop-up tadi, fitur Twitter Circle juga bisa ditemukan melalui menu utama Twitter dengan nama "Twitter Circle".

Cara menggunakan fitur Twitter Circle.KOMPAS.com/BILL CLINTEN Cara menggunakan fitur Twitter Circle.

Setelah mengakses menu tersebut, pengguna bisa memilah dan memilih siapa saja yang masuk ke dalam daftar teman dekat dengan mengunjungi tab "Recommended".

Lalu, pengguna juga bisa menyortir atau menghapus pengguna yang sudah ada di dalam daftar teman dekat dengan mengakses tab "Twitter Circle", sebagaimana ilustrasi gambar di atas.

Baca juga: Cara Membuat Komunitas Twitter Sendiri dengan Mudah

Bisa memuat hingga 150 teman dekat

Pihak Twitter, melalui sebuah unggahan yang diunggah akun resmi @TwitterSafety, mengatakan bahwa fitur Twitter Circle bisa memuat hingga 150 teman dekat.

Mereka tidak menyebutkan apakah daftar teman dekat ini akan bertambah di masa depan atau tidak.

Namun yang jelas, pengguna hanya bisa membuat satu daftar teman dekat saja (yang berisi 150 pengguna Twitter), dan mereka bisa menambahkan semua orang yang ada di Twitter, termasuk akun artis, akun pejabat, serta akun-akun populer lainnya.

Baca juga: Cara Mencari dan Gabung Komunitas Twitter dengan Mudah

Nah, untuk menjajal fitur ini, pastikan aplikasi Twitter pengguna sudah diperbarui ke versi teranyar. Untuk versi smartphone, pembaruan bisa dilakukan melalui toko aplikasi Play Store (Android) atau App Store (iOS).

Jika pengguna belum menemukan fitur Twitter Circle setelah aplikasi diperbarui, mereka agaknya harus bersabar sedikit. Sebab, fitur-fitur terbaru biasanya digelontorkan pihak Twitter secara berkala ke semua pengguna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com