Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Menghapus Akun Instagram Sementara dan Permanen dengan Mudah

Kompas.com - 31/08/2022, 13:16 WIB
Caroline Saskia,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pengguna Instagram mungkin sesekali merasa butuh menjauh dari media sosial.

Pemicunya bisa disebabkan banyak hal, seperti merasa media sosial membuat dirinya menunda banyak pekerjaan, merasa khawatir terhadap informasi yang disebar ke sosial media, dan sebagainya.

Instagram juga menyediakan pilihan agar pengguna bisa menghapus akun sesuka hati mereka. Namun, sebelum sampai ke tahap penghapusan, pengguna harus terlebih dulu mempertimbangkan apakah ingin menghapus akun secara permanen atau sementara.

Baca juga: Benarkah Screenshot Instagram Bisa Ketahuan?

Menghapus akun secara sementara sebenarnya adalah menonaktifkan akun dalam jangka waktu tertentu. Saat dinonaktifkan, akun tidak akan dapat ditemukan dan seolah sudah terhapus dari Instagram.

Akun bakal tetap bisa aktif kembali bila pengguna melakukan login ulang dan informasi/data lainnya di akun itu tidak akan hilang selama penonaktifan. Menghapus akun dalam waktu sementara, biasanya dilakukan oleh orang-orang ingin rehat sejenak dari media sosial.

Sementara itu, penghapusan akun secara permanen berarti menghapus seluruh data, informasi, dan konten yang sudah diunggah sebuah akun secara permanen.

Nah, berikut ini adalah cara untuk menghapus akun Instagram secara sementara dan permanen, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari halaman resmi Instagram, Rabu (31/9/2022).

Cara menghapus akun Instagram sementara

Cara hapus akun Instagram sementara (KOMPAS.com/CAROLINE SASKIA TANOTO)KOMPAS.com Cara hapus akun Instagram sementara (KOMPAS.com/CAROLINE SASKIA TANOTO)
Versi web

  • Buka Instagram versi web di instagram.com
  • Masukkan username dan kata sandi (password) pengguna
  • Klik ikon profile di kanan atas layar
  • Pilih Profile
  • Gulir layar ke bawah hingga menemukan tulisan “Temporarily deactive my account” (menonaktifkan akun saya sementara)
  • Pengguna akan memilih alasan memilih untuk menonaktifkan akun
  • Setelah itu, pengguna diminta mengetik ulang password akun Instagram
  • Jika sudah selesai, klik ikon “Temporarily Deactive Account”

Versi mobile (iOS)

  • Buka aplikasi Instagram
  • Buka akun profile di bagian kanan bawah
  • Pilih ikon garis tiga di bagian atas, lalu klik “Settings” (Pengaturan)
  • Gulir layar ke bawah, pengguna nanti akan menemukan pilihan “Deactive account” atau “Delete Account”
  • Pilih “Deactive account”

Cara menghapus akun Instagram secara permanen

Cara hapus akun Instagram permanen (KOMPAS.com/CAROLINE SASKIA TANOTO)KOMPAS.com Cara hapus akun Instagram permanen (KOMPAS.com/CAROLINE SASKIA TANOTO)
Versi web

  • Untuk menghapus akun secara permanen, pengguna harus mengakses situs yang berbeda, klik di sini
  • Pengguna akan menemukan pertanyaan dari memilih menghapus akun
  • Setelah memilih jawaban yang tepat, pengguna diminta mengetik ulang password akun Instagram
  • Jika sudah yakin, klik “Delete (username)”
  • Situs tersebut juga menjelaskan bahwa rincian informasi dari akun bakal terhapus 30 hari, terhitung dari proses penghapusan dimulai.

Baca juga: Instagram Reels Kini Bisa Dibagikan Langsung ke Facebook

Versi mobile (iOS)

  • Buka aplikasi Instagram
  • Buka akun profile di bagian kanan bawah
  • Pilih ikon garis tiga di bagian atas, lalu klik “Settings” (Pengaturan)
  • Gulir layar ke bawah, pengguna nanti akan menemukan pilihan “Deactive account” atau “Delete Account”
  • Pilih “Delete account”

Instagram menjelaskan, permintaan penghapusan akun permanen akan dilakukan selama 30 hari. Selama proses penghapusan berjalan, pengguna lain tidak akan dapat mengakses akun tersebut.

“Mungkin diperlukan waktu (penghapusan akun) hingga 90 hari untuk menyelesaikan proses penghapusan setelah (penghapusan) dimulai,” jelas Instagram.

Proses penghapusan akun hanya bisa dilakukan melalui Instagram versi web, kecuali pengguna iPhone, yang bisa langsung menghapus akun secara sementara dan permanen di dalam aplikasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com