Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sony Pastikan PlayStation Stars Belum Tersedia di Indonesia

Kompas.com - 05/10/2022, 18:30 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Program loyalitas PlayStation Stars (PS Stars) resmi diluncurkan secara global. Layanan ini telah hadir di Asia termasuk Jepang pada 29 September 2022 lalu.

Sebagai salah satu negara yang masuk ke dalam kategori wilayah Asia atau Region 3, Indonesia berhak menerima benefit dari layanan PlayStation Stars. Kendati demikian, nyatanya hingga berita ini ditayangkan, layanan Playstation Stars masih belum tersedia di Indoenesia.

Pengguna PlayStation 4 (PS4) dan PS5 di Tanah Air terpantau masih belum bisa mengakses layanan PS Stars.

Public Relations and Developer Relations at Sony Interactive Entertainment Singapore/PlayStation Asia, Ian Purnomo menjelaskan bahwa program PS Stars tidak akan hadir di Tanah Air, setidaknya dalam waktu dekat.

Baca juga: 3 Game Gratis PlayStation Plus Oktober 2022

"Untuk sekarang, layanan PlayStation Stars belum tersedia di Indonesia," ujar Ian kepada KompasTekno, Rabu (5/10/2022).

Informasi terkait tanggal peluncuran PS Stars di Indonesia pun masih abu-abu. Ian mengaku enggan memberikan komentar lebih lanjut terkait ketersediaan program PlayStation Stars di Indonesia.

Dengan demikian, masih belum diketahui secara pasti kapan PlayStation Stars akan bisa diakses oleh pengguna PS4 dan PS5 di Tanah Air.

"Selebihnya kami tidak ada komentar," pungkas Ian.

Benefit PlayStation Stars

PlayStation Stars sendiri merupakan salah satu program inisiatif Sony yang menawarkan beragam benefit bagi pengguna PS4 dan PS5.

Melalui program ini, pengguna dapat mengumpulkan poin dengan cara menyelesaikan beragam aktivitas dan misi yang disediakan oleh PlayStation.

Poin-poin tersebut bisa dihimpun dengan menjalankan aktivitas dan misi seperti "Monthly Check-In".

Baca juga: Sama-sama Bisa Main Game Gratis, Ini Beda Xbox PC Game Pass dan PS Plus

Misi ini bisa dituntaskan oleh pemain yang bersedia memainkan game tertentu di PS4 atau PS5 yang dimiliki. Untuk mekanisme penukarannya, pengguna dapat membelanjakan poin tersebut dengan saldo PlayStation Network (PSN) dan sejumlah game tertentu di PlayStation Store.

Tidak seperti PS Plus, PlayStation Stars bisa dinikmati oleh seluruh pengguna secara gratis. Tentunya para pengguna ini wajib memiliki akun PlayStation yang terdaftar sebagai akun dewasa, bukan anak-anak.

Layanan tersebut untuk saat ini bisa diakses melalui aplikasi PlayStation App yang bisa diunduh di toko aplikasi Play Store (Android) dan App Store, serta situs web playstation.com.

Selain diluncurkan di Asia, PlayStation Star juga telah menyambangi Amerika Utara dan Amerika Selatan pada 5 Oktober lalu.

Selanjutnya, program ini menyusul di Eropa, Australia, dan Selandia Baru pada 13 Oktober 2022 waktu lokal setempat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com