Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ramai Playlist Spotify dari Zodiak, Begini Cara Membuatnya via Zodiac Affinity

Kompas.com - 09/11/2022, 19:00 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Aplikasi streaming lagu Spotify memiliki daftar putar lagu (playlist) yang bisa dikustomisasi dalam beberapa bentuk. Terbaru, playlist Spotify dapat dibuat berdasarkan kesesuaian lagu dengan zodiak bintang seperti Aries, Sagittarius, Capricorn, dan sebagainya.

Baca juga: Cara Bikin Spotify Bercahaya yang Tengah Ramai di Twitter

Playlist Spotify zodiak itu tengah ramai di Twitter. Beberapa pengguna tampak membagikan daftar lagu Spotify yang sering diputar berdasarkan zodiak miliknya. Contohnya seperti unggahan dari akun base dengan handle @convomfs yang tertera di bawah ini.

Lantas, bagaimana cara membuat playlist Spotify zodiak seperti unggahan di atas? Dari unggahan akun base tersebut, diketahui bahwa playlist Spotify zodiak dapat dibuat melalui website Zodiac Affinity yang beralamatkan di “zodiacaffinity.tech”.

Seandainya tertarik, untuk lebih lengkapnya, berikut adalah cara membuat playlist Spotify zodiak yang tengah ramai di Twitter belakangan.

Cara membuat playlist Spotify zodiak via Zodiac Affinity

  • Kunjungi link playlist Spotify zodiak ini https://zodiacaffinity.tech/.
  • Setelah itu, login akun Spotify di website tersebut dengan memasukkan username dan password.
  • Kemudian, pengguna bakal dimintai izin akses data publik atas akun Spotiffy miliknya oleh website Zodiac Affinity.
  • Setelah diizinkan dan berhasil login, pilih zodiak yang sesuai dengan kepribadian, lalu klik opsi “Next”.
  • Terakhir, website Zodiac Affinity bakal membuatkan daftar lima lagu yang sering diputar berdasarkan zodiak tersebut.

Ilustrasi cara membuat playlist Spotify zodiak via Zodiac Affinity.KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah Ilustrasi cara membuat playlist Spotify zodiak via Zodiac Affinity.

Baca juga: Link dan Cara Bikin Spotify Iceberg yang Ramai Dibagikan di Twitter

Cukup mudah bukan cara membuat playlist Spotify zodiak via Zodiac Affinity? Penting untuk diketahui, layanan dari Zodiac Affinity itu bisa dikatakan hampir mirip dengan Icebergify dan Receiptify yang juga sempat ramai.

Untuk membuat daftar putar lagu, Zodiac Affinity juga dikembangkan dengan memakai Web API dari Spotify atau biasa disebut juga dengan Spotify API.

Spotify API sendiri adalah program perangkat lunak yang berfungsi untuk menjembatani permintaan atau perintah pengguna di layar aplikasi dengan server Spotify.

Lewat program perangkat lunak tersebut, pengembang pihak ketiga bisa membuat layanan eksternal (di luar Spotify) dengan mengambil data pengguna yang berasal dari server atau database Spotify, seperti yang dilakukan oleh Zodiac Affinity.

Supaya bisa mengambil data pengguna, layanan Zodiac Affinity yang berbasis Spotify API perlu mendapat izin atau otorisasi dari pengguna. Oleh sebab itu, pengguna diminta memasukkan akun Spotify sebagai bentuk otorisasi layanan.

Adapun data pengguna yang bisa diakses oleh Zodiac Affinity saat telah diberikan izin antara lain adalah username Spotify, data kategori Top Artist, playlist publik milik pengguna, dan data yang termuat di bagian Library.

Seandainya ingin memutus akses atau otorisasi Zodiac Affinity, pengguna bisa mengakses laman pengaturan akun Spotify di situs ini https://www.spotify.com/id/account/.
Bila telah login di situs itu, silakan pilih menu “Aplikasi”.

Baca juga: Link dan Cara Bikin Receiptify Spotify yang Tengah Ramai di Twitter

Terakhir, cari layanan “Zodiac Affinity” yang telah diotorisasi, lalu klik opsi “Hapus Akses”. Itulah penjelasan seputar cara membuat playlist Spotify zodiak yang tengah ramai dibagikan di Twitter, selamat mencoba.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com