Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Investor Tesla Desak Elon Musk Mundur dari CEO Twitter

Kompas.com - 21/12/2022, 19:00 WIB
Lely Maulida,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Menurut perusahaan riset keuangan Refinitiv, Musk masih menjadi pemegang saham terbesar Tesla meskipun ia menjual lagi sahamnya. Persentase total saham Musk di Tesla kini berkisar 13,4 persen.

Adapun total penjualan saham Tesla oleh Elon Musk selama setahun terakhir, sudah nyaris 40 miliar dollar AS (Rp 624 triliun).

Pasalnya, bulan lalu Musk juga menjual 19,5 juta saham Tesla bernilai sekitar 3,95 miliar dollar AS (Rp 61,6 triliun). Transaksi ini tercatat dilakukan beberapa hari setelah Musk membeli Twitter.

Baca juga: Beli Twitter, Elon Musk Jual Saham Tesla Rp 61 Triliun

Elon Musk sendiri sepakat membeli Twitter seharga 44 miliar dollar AS. Sejak mengumumkan niatan akuisisi itu, Elon Musk terus menjual saham di Tesla.

Saat resmi membeli Twitter, Musk berkata kepada karyawan bahwa ia menjual saham Tesla untuk menyelamatkan bisnis Twitter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com