BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan Oppo

Oppo Hadirkan 8 Gerai Retail Experience Store, Intip Fasilitas Canggih dan Layanan Premium yang Ditawarkan

Kompas.com - 26/12/2022, 19:01 WIB
Yogarta Awawa Prabaning Arka,
Agung Dwi E

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Sebagai salah satu brand smartphone terkemuka, Oppo menyediakan gerai retail premium Oppo eXperience Store di lima kota, yakni Jakarta, Surabaya, Medan, Tasikmalaya, dan Pontianak.

Gerai tersebut dihadirkan untuk menegaskan posisi Oppo sebagai pemimpin di pasar smartphone Indonesia serta memberikan pengalaman baru kepada masyarakat yang ingin mencoba beragam produk dan teknologi inovasi Oppo.

Dikutip dari laman canalys.com, Rabu (30/11/2022), Oppo dinobatkan sebagai vendor smartphone terlaris di Tanah Air pada periode Juli-September 2022 atau kuartal III 2022. Pangsa pasar atau market share Oppo mencapai 23 persen atau tumbuh 4 persen ketimbang periode sama pada 2021.

Baca juga: Oppo Pad Air Punya Fitur Multi-Screen Connect, Apa Itu?

Secara triwulanan atau quarter-to-quarter, pangsa pasar Oppo di Indonesia tumbuh 5 persen dari 18 persen pada kuartal II 2022.

Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (26/12/2022), gerai retail premium tersebut didesain dengan tata ruang yang luas dan nyaman. Dengan begitu, konsumen bisa mengeksplorasi berbagai jajaran produk dari Oppo secara lengkap, mulai dari smartphone, internet of things (IoT), hingga aksesori.

Tak sekadar gerai retail premium

Oppo eXperience Store tak sekadar mengusung konsep premium. Selain menyediakan dan memamerkan flagship gadget terbaru Oppo, seperti produk yang diperkenalkan pada Oppo INNO Day, gerai retail ini juga menyuguhkan layanan premium kepada konsumen.

“Oppo menganggap pelanggan adalah segalanya. Oleh karena itu, Oppo mempersiapkan berbagai kebutuhan yang akan membuat setiap pelanggan menjadi spesial, termasuk saat mengunjungi Oppo eXperience Store,” bunyi keterangan resmi Oppo.

Oppo eXperience Store WTC Surabaya. DOK. Oppo Indonesia. Oppo eXperience Store WTC Surabaya.

Oppo eXperience Store sendiri dibangun berdasarkan tiga pilar, yakni membangun hubungan personal dengan konsumen, layanan yang tepat, serta melayani sepenuh hati.

Untuk itu, Oppo eXperience Store juga menyediakan sales consultant terlatih yang mencoba memahami kebutuhan pelanggan secara personal serta mendampingi dan menjelaskan setiap detail produk dan fitur kepada calon konsumen ketika mencoba produk Oppo.

Baca juga: Harga Oppo A96 dan Reno7 Z 5G Dipangkas hingga Rp 400.000

Guna memberikan pelayanan maksimal, Oppo menghadirkan tiga zona pada Oppo eXperience Store. Pertama, Experience Zone. Konsumen bisa mencoba berbagai produk dengan teknologi dan inovasi terbaik Oppo di area ini.

Area Experience Zone dibuat lebih luas dan dilengkapi berbagai signage yang mudah dipahami serta informatif. Dengan area yang luas, sales consultant dimudahkan dalam melayani konsumen secara personal.

Kedua, Smart Living Zone. Di area ini, konsumen bisa mencoba interkoneksi antarperangkat smartphone dan IoT Oppo yang dapat memudahkan berbagai macam kebutuhan pengguna.

Di zona itu, Oppo menyiapkan sales consultant yang siap membantu dan mendemonstrasikan cara kerja perangkat IoT kepada konsumen secara lebih personal. Smart Living Zone juga menyediakan Wireless Charging Table untuk mengisi daya smartphone milik konsumen serta ruang bermain anak.

Ketiga, Unboxing Zone. Area luas dan nyaman ini dikhususkan untuk unboxing perangkat baru yang telah dibeli konsumen. Saat proses unboxing, sales consultant akan memandu konsumen untuk mengetahui teknologi dan fitur pada perangkat Oppo yang telah dibeli.

“Di Oppo eXperience Store, kami memberikan pelayanan dengan hati dan memastikan setiap pelanggan keluar dengan bahagia dan penuh senyuman,” bunyi keterangan tertulis dari Oppo.

Hadir di 5 kota dengan konsep berbeda-beda

Seperti telah disinggung, Oppo eXperience Store sudah hadir di Jakarta, Medan, Surabaya, Tasikmalaya, serta Pontianak.

Oppo Experience Store Lippo Mall Puri, Jakarta, hadir dengan konsep Warm Technology Design. Interior gerai ini dibuat dengan mengedepankan estetika dan desain kekinian, tanpa mengurangi kenyamanan dan kehangatan.

Oppo eXperience Store memberikan pengalaman baru untuk konsumen dalam membeli produk Oppo. DOK. Oppo Indonesia. Oppo eXperience Store memberikan pengalaman baru untuk konsumen dalam membeli produk Oppo.

Konsep interior dan fitur teknologi yang ada di Oppo eXperience Store memberikan pengalaman lebih dekat antara Oppo dan konsumen setianya.

Selanjutnya, Oppo eXperience Store Plaza Medan Fair, Medan, mengusung tema The Nature of Lake Toba. Tema ini terinspirasi dari keindahan pesona alam salah satu destinasi wisata unggulan di Indonesia, yakni Danau Toba.

Oppo eXperience Store Plaza Medan Fair memiliki Service Zone yang terintegrasi dengan kasir dan unboxing table sebagai area service data transfer. Terdapat pula sales consultant yang siap memberikan pelayanan terbaik untuk konsumen Oppo.

Baca juga: Oppo Beri Bonus TWS Enco Buds untuk Pembelian A77s dan Reno8 4G

Kemudian, Oppo eXperience Store WTC Surabaya mengusung konsep Modern and Technology yang memadukan estetika dan inovasi gerai smartphone kekinian. Gerai tersebut didominasi warna putih berpadu warna alam yang dapat memberikan rasa nyaman kepada konsumen.

Lalu, Oppo eXperience Store WTC Tasikmalaya yang juga mengusung desain Modern and Technology. Konsep ini dituangkan dalam material kayu yang dapat dijumpai pada sebagian besar sisi gerai.

Material kayu yang digunakan menghadirkan ruang gerai premium yang estetik, kekinian, nyaman, serta hangat.

Adapun Oppo eXperience Store WTC Tasikmalaya memiliki dua akses, yakni utama dari depan dan sekunder dari samping. Kedua akses ini memudahkan konsumen untuk masuk dan keluar gerai.

Salah satu keunikan Oppo eXperience Store itu ketimbang gerai premium Oppo lain adalah memiliki Multifunction Zone. Area ini dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan, mulai dari mengadakan activity dan event di dalam gerai hingga membuat konten oleh influencer.

Sales consultant sedang melayani pelanggan di Oppo eXperience Store. DOK. Oppo Indonesia. Sales consultant sedang melayani pelanggan di Oppo eXperience Store.

Terakhir, ada Oppo eXperience Store Pontianak yang mengedepankan tema desain modern, bersih, serta teknologi. Gerai premium ini mengedepankan kolaborasi Oppo dan ekosistem IoT yang terdiri dari berbagai merek, konsumen, serta komunitas.

Sama seperti di Medan, Oppo eXperience Store Pontianak juga memiliki Service Zone yang terhubung dengan kasir dan unboxing table. Area ini berfungsi sebagai area service data transfer.

Selain itu, gerai premium tersebut juga memiliki Smart Living Experience Zone yang dapat digunakan konsumen untuk merasakan kecanggihan produk Oppo dan pihak ketiga dengan leluasa.

Untuk informasi secara lengkap mengenai produk dan promo terkini dari Oppo, Anda bisa klik tautan ini.

Baca tentang

komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com