Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Samsung Pamer Ponsel Konsep dengan Layar yang Bisa Dilipat dan Digeser

Kompas.com - 04/01/2023, 19:04 WIB
Lely Maulida,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ponsel lipat menjadi salah satu lini produk komersil andalan Samsung saat ini melalui seri Galaxy Fold dan Flip series. Namun, tampaknya Samsung masih akan mengeksplorasi desain lainnya yang lebih canggih.

Raksasa teknologi asal Korea Selatan itu memamerkan ponsel konsep dengan layar yang bisa dilipat dan digeser atau disebut Samsung Flex Hybrid.

Perangkat ini juga akan dipamerkan dalam pameran teknologi Consumer Electronics Show (CES) 2023.

Perangkat lipat konsep milik Samsung itu memiliki layar OLED 10,5 inci ketika dibentangkan. Namun layar bagian kanannya bisa digeser lagi, hingga menjadi 12,4 inci.

Dengan kemampuan itu, ponsel lipat konsep Samsung bisa menawarkan aspect ratio 4:3 dan 16:10.

Baca juga: Ponsel Lipat Diramal Makin Laris Tahun Ini

Flex Hybrid, ponsel konsep Samsung dengan layar yang bisa dilipat dan digeserSamsung Display Flex Hybrid, ponsel konsep Samsung dengan layar yang bisa dilipat dan digeser
Perlu dicatat bahwa perangkat ini merupakan perangkat konsep, bukan produk komersial yang akan dijual dalam waktu dekat.

Meski demikian, hal ini menunjukkan keseriusan Samsung mengembangkan teknologi layar untuk ponsel lipat di masa depan, meskipun perusahaan tak merinci kapan perangkat dengan teknologi layar ini akan hadir.

PC dengan layar yang bisa digeser

Tak hanya Flex Hybrid yang diterapkan pada ponsel lipat, Samsung juga memamerkan perangkat konsep dengan layar yang lebih besar.

Seperti Flex Hybrid, layar pada perangkat yang disebut Flex Slidable Duet juga bisa digeser, sehingga bentangnya menjadi lebih luas dibanding ukuran standarnya.

Menurut Samsung, konsep itu bisa diterapkan untuk laptop di masa depan.

"Samsung Display menghadirkan produk OLED yang inovatif di semua ukuran, kecil, sedang dan besar untuk memberikan gambaran tentang layar di masa depan," ungkap pihak Samsung Display, dikutip KompasTekno dari situs resmi Samsung, Rabu (4/1/2022).

"Di antara inovasi tersebut yaitu 'Flex Hybrid' yang menggabungkan kemampuan lipat dan geser dalam satu layar dan kemampuan layar geser berukuran besar (Flex Slidable Duet) yang akan menjadi prototipe laptop masa depan," lanjut Samsung.

Baca juga: Samsung Rilis Kulkas Pintar Family Hub Plus, Punya Layar 32 Inci

Samsung Flex Slidable Duet, konsep laptop dengan layar yang bisa digeserSamsung Display Samsung Flex Slidable Duet, konsep laptop dengan layar yang bisa digeser
Flex Slidable Duet sendiri memiliki total bentang layar 17 inci. Dalam kondisi normal, ukuran layarnya hanya sekitar 13-14 inci. Namun kedua sisinya bisa digeser, sehingga bentangnya menjadi 17 inci.

Perangkat ini sebelumnya sudah dipamerkan oleh Samsung Display dalam acara Intel Innovation 2022 pada September 2022.

Konsep geser sendiri terbilang baru di dunia layar dan PC. Sejauh ini, beberapa inovasi layar yang dikembangkan dan sudah diterapkan pada beberapa perangkat yaitu layar lipat atau layar gulung.

Namun, alih-alih layar lipat atau gulung, Samsung justru memilih layar geser untuk PC yang dikembangnya dengan Intel.

Adapun Intel dalam Intel Innovation 2022 memamerkan perangkat berlayar geser dengan mendemonstrasikan software Unison baru. Software ini berguna untuk menghubungkan komputer yang didukung Intel ke smartphone termasuk iPhone.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com