Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pernah Viral di Indonesia, Filter Snap Camera Segera Dihapus

Kompas.com - 09/01/2023, 08:00 WIB
Lely Maulida,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Sumber The Verge

KOMPAS.com - Snap, induk dari aplikasi Snapchat, kabarnya akan menutup aplikasi Snap Camera. Seperti namanya, aplikasi ini merupakan aplikasi kamera yang dilengkapi dengan aneka filter unik.

Snap Camera bahkan pernah viral saat awal-awal pandemi, termasuk di Indonesia, karena dipakai untuk memoles tampilan menjadi unik, saat konferensi melalui aplikasi panggilan video Zoom. Sayangnya, aplikasi ini kini dihapus oleh perusahaan.

Keputusan ini diumumkan Snap melalui halaman dukungan Snap Camera. Menurut laman itu, aplikasi Snap Camera akan ditutup pada 25 Januari 2023. Artinya, hanya tersisa sekitar 2 pekan lagi sebelum riwayat Snap Camera tamat.

Notifikasi ini juga dipasang Snap pada aplikasi Snap Camera. Ketika aplikasi itu dibuka, pengguna akan disuguhkan pemberitahuan berbunyi "Kami memiliki beberapa kabar untuk dibagikan: Snap Camera tidak lagi tersedia mulai 25 Januari 2023. Pelajari lebih lanjut tentang rencana kami untuk Snap Camera di sini".

Baca juga: Induk Snapchat Bakal Mem-PHK 1.300 Karyawan

Setelah 25 Januari, aplikasi Snap Camera tidak akan tersedia lagi dan tidak bisa diunduh pengguna baik untuk pengguna Mac maupun PC.

Snap berkata bahwa pengguna masih bisa mengakses filter yang sama dengan Snap Camera melalui Snapchat versi web. Namun, platform ini berbeda dengan aplikasi Snap Camera yang tersedia sebelumnya.

Rilis sejak 2018 dan viral saat pandemi

Snap Camera dirilis tahun 2018 untuk mendukung pengguna Twitch. Namun, popularitas aplikasi ini baru melambung ketika pandemi melanda, atau ketika orang-orang mengandalkan panggilan video untuk berkomunikasi tanpa kontak fisik langsung.

Aplikasi ini menjadi hiburan tersendiri bagi pengguna di kala pandemi karena membuat tampilannya unik ketika video call dengan orang lain. Disebut unik karena Snap Camera menawarkan aneka filter menarik termasuk filter beragam hewan hingga makhluk luar angkasa alias alien.

Cara ini juga menjadi hiburan di tengah batasan pandemi yang dirasa membosankan.

Sayangnya, sejak tahun 2022, bisnis Snap lesu hingga harus memangkas karyawannya sampai 20 persen. Karena kondisi itu pula, Snap membatalkan sejumlah proyek termasuk proyek drone Pixy.

Baca juga: Tidak Hanya Instagram, Snapchat Juga Luncurkan Fitur Mirip Medsos BeReal

Pihak Snap sendiri tidak menjelaskan alasan perusahaan menutup aplikasi Snap Camera. Namun, kemungkinan alasannya adalah karena eksistensinya tak lagi sepopuler awal pandemi, terlebih karena berbagai aplikasi panggilan video juga sudah menyediakan filter sendiri, dihimpun KompasTekno dari The Verge, Senin (9/1/2023).

Ini termasuk Zoom yang menyediakan aneka filter bagi pengguna, seperti filter hewan atau memakai efek wajah yang unik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber The Verge


Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com