Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Fitur Baru WhatsApp yang Sudah dan Siap Dirilis, Ada Telepon WA Bisa Dijadwalkan

Kompas.com - Diperbarui 23/02/2023, 09:24 WIB
Bill Clinten,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Sumber WABetaInfo

KOMPAS.com - Meta tampaknya terus menjejali berbagai fitur baru ke dalam aplikasi percakapan WhatsApp (WA). Aneka fitur ini tentunya dihadirkan untuk mempermudah sekaligus meningkatkan pengalaman pengguna ketika memakai aplikasi WhatsApp. 

Belakangan, ada sekitar delapan fitur baru yang bakal meluncur di WhatsApp dalam beberapa waktu ke depan. 

Sejumlah fitur ini ada yang sudah diumbar secara resmi oleh WhatsApp, ada yang masih diuji coba oleh para pengguna beta, ada pula yang belum diumumkan alias masih sebatas rumor. 

Apa saja fitur-fitur tersebut? Yuk, simak delapan fitur baru yang bakal hadir di WhatsApp berikut, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari WABetaInfo, Rabu (15/2/2023).

Baca juga: WhatsApp Siapkan Fitur yang Sudah Lama Hadir di Telegram

1. WA status dengan fitur baru

Ilustrasi fitur baru status WA mencakup Status Reactions, Private Audience Selector, dan Link PreviewKOMPAS.com/Bill Clinten Ilustrasi fitur baru status WA mencakup Status Reactions, Private Audience Selector, dan Link Preview

Belum lama ini, WhatsApp mengumumkan banyak pembaruan di fitur yang mirip Instagram Stories, yaitu WhatsApp Status (status WA).

Beberapa fitur tersebut meliputi pemilihan audiens untuk status WA (Private Audience Selector), status WA dengan pesan suara alias voice note (Voice Status), hingga status WA yang bisa direspons dengan emoji (Status Reactions). 

Ada pula status WA orang lain yang kini bisa dilihat dengan cara mengeklik avatar atau foto profil mereka, (Status Profile Rings), dan pratinjau (preview) tautan (link) apabila pengguna mengirimkan tautan situs web ke status WA. 

Meski demikian, beragam pembaruan ini masih digelontorkan secara bertahap ke pengguna global. Artinya jika Anda belum mendapatkan pembaruan status WA ini, Anda perlu menunggu atau terus memperbarui aplikasi WhatsApp ke versi terkini. 

Baca juga: Pengguna WhatsApp Bisa Unggah Pesan Suara di Status

2. Bisa kirim 100 foto sekaligus

Ilustrasi fitur upload gambar atau foto di WA hingga 100 foto atau video sekaligus.WABetaInfo Ilustrasi fitur upload gambar atau foto di WA hingga 100 foto atau video sekaligus.

Selama ini, WhatsApp hanya memungkinkan pengguna mengirimkan maksimal 30 foto atau video dalam satu waktu. Kini, WhatsApp disebut bakal meningkatkan batas itu menjadi tiga kali lipat lebih banyak, atau tepatnya hingga maksimal 100 foto atau video sekaligus.

Artinya, pengguna yang biasa mengirimkan foto atau video massal tak perlu khawatir memilah atau memilih foto yang hendak diunggah dalam satu kali pengiriman.

Fitur ini kabarnya sedang digelontorkan kepada para pengguna WhatsApp versi Beta, dan kemungkinan bakal meluncur ke pengguna publik di masa depan.

3. Transkrip untuk Voice Notes

Ilustrasi fitur transkrip Voice Notes di WhatsApp.WABetaInfo Ilustrasi fitur transkrip Voice Notes di WhatsApp.

Untuk "membaca" pesan suara alias voice notes, pengguna diharuskan untuk memutarnya lebih dulu, layaknya seperti mendengarkan sebuah lagu. Namun nantinya, pesan suara akan bisa diubah ke dalam sebuah teks yang bisa dibaca.

Halaman:
Sumber WABetaInfo


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com