Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fitur 2FA SMS Twitter Disetop Hari Ini, Apa yang Harus Dilakukan?

Kompas.com - 20/03/2023, 08:31 WIB

KOMPAS.com - Twitter dijadwalkan berhenti menggratiskan fitur keamanan autentikasi dua faktor alias two-factor authentication (2FA) melalui SMS hari ini, Senin (20/3/2023).

Artinya, fitur keamanan ini hanya tersedia bagi pelanggan Twitter Blue saja. Sementara, pengguna Twitter reguler alias "gratis" tidak bisa lagi mengamankan akunnya dengan 2FA via SMS.

Padahal, autentikasi dua faktor lewat SMS merupakan sistem keamanan ekstra yang banyak dipakai untuk mengamankan akun pengguna agar tidak mudah dibobol. Dengan fitur ini, pengguna harus memasukkan kode login yang dikirimkan via SMS untuk bisa masuk ke akunnya.

Baca juga: Twitter Pasang Tarif untuk Sistem Keamanan 2FA Berbasis SMS

Lantas, apa yang harus dilakukan pengguna Twitter reguler? Ada tiga opsi yang bisa dilakukan pengguna Twitter reguler, sebagai berikut:

Pertama, pengguna bisa saja tidak melakukan apa-apa. Konsekuensinya, akun pengguna kehilangan fitur keamanan ekstra, sehingga akun berpotensi mudah dibobol.

Kedua, pengguna bisa memilih metode two-factor authentication yang lainnya. Setelah 20 Maret, Twitter memang memberikan waktu 30 hari bagi pengguna reguler untuk menonaktifkan 2FA lewat SMS dan beralih ke metode keamanan lainnya.

Untuk mengubah metode keamanan 2FA, pengguna bisa membuka akunnya di web twitter.comm lalu buka Settings and Support > Settings and Privacy > Security and account access > Security > Two-factor authentication.

Di sana, pengguna bisa memilih metode 2FA lewat aplikasi autentikasi macam iCloud Keychain, 1Password, Google Authenticator, Authy, atau aplikasi lainnya.

Baca juga: Masuk Gmail dan YouTube Bakal Wajib 2FA, Tidak Bisa Cuma Password

Pengguna mesti mengunduh aplikasi tersebut secara terpisah di Google Play Store atau Apple App Store, kemudian menghubungkannya dengan akun Twitter.

Atau pengguna juga bisa memilih 2FA menggunakan kunci keamanan (security key).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Sumber 9to5mac
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com