Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal dan Cara Menonton Cabor E-Sports Mobile Legends di SEA Games 2023

Kompas.com - 04/05/2023, 14:01 WIB
Penulis Bill Clinten
|

KOMPAS.com - Mobile Legends Bang-bang (MLBB) menjadi salah satu game dari cabang olahraga (cabor) e-sports yang dipertandingkan di perhelatan SEA Games 2023 pada 5 Mei - 17 Mei mendatang. 

Berbeda dengan SEA Games 2021 lalu, cabor e-sports MLBB kini bakal menghadirkan dua kategori, yaitu pria (Men) dan tim wanita (Women). 

Timnas Indonesia, yang meliputi pemain dan pelatih, untuk kedua kategori MLBB di SEA Games 2023 itu pun sudah ditentukan oleh Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI).

Beberapa dari mereka berasal dari berbagai tim e-sports MLBB populer seperti RRQ, Evos Legends, Onic Esports, Bigetron, GPX, hingga MBR Esports.

Daftar pemain (roster) dan pelatih (coach) timnas Indonesia untuk MLBB SEA Games 2023 adalah sebagai berikut: 

Baca juga: Evos dan Onic Wakili Indonesia di Mobile Legends MSC 2023

Jadwal pertandingan dan cara menonton

Pelatih Timnas MLBB Men SEA Games 2023.Instagram/pbesi_official Pelatih Timnas MLBB Men SEA Games 2023.
Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Liquipedia, Rabu (3/5/2023), turnamen kategori MLBB Women di SEA Games 2023 akan digelar selama dua hari dan akan dimulai lebih dulu dari kategori MLBB Men. 

Setelah turnamen MLBB Women rampung, maka kompetisi akan dilanjutkan dengan kategori MLBB Men yang bakal digelar selama tiga hari. Jadwal turnamen kategori MLBB Women dan Men adalah sebagai berikut: 

  • MLBB Women SEA Games 2023: 10 Mei -11 Mei 2023
  • MLBB Men SEA Games 2023: 12 Mei - 14 Mei 2023

Pihak penyelenggara SEA Games 2023 belum mengumbar rincian jadwal lengkap, seperti jadwal rinci per hari, untuk kategori MLBB Men dan Women. 

Selain itu, mereka juga belum mengumumkan di kanal mana turnamen kategori MLBB Men dan Women SEA Games 2023 bakal berlangsung

Namun jika mengacu pada SEA Games 2021 lalu, kompetisi di cabor e-sports Mobile Legends kala itu bisa disaksikan di kanal Youtube resmi MPL Indonesia yang bisa diakses di tautan berikut ini.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Sumber Liquipedia
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com