Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Game Baru yang Bakal Rilis Mei 2023, Ada Zelda dan The Outlast Trials

Kompas.com - 07/05/2023, 12:00 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Sumber ign.com

Clément pun harus mencari jalan keluar dari bunker, menguak misteri hilangnya prajurit lainnya, dan yang paling penting, bertahan hidup dari teror monster.

Sayangnya, pemain hanya diberikan pistol revolver dengan satu peluru, senter dinamo yang berisik, serta suplai lainnya yang serba "pas-pasan".

Menurut Frictional Games selaku tim developer game, mekanisme permainan Amnesia: The Bunker bersifat dinamis.

Monster akan bereaksi sesuai tindakan yang dilakukan pemain, sehingga gameplay dari satu sesi permainan ke sesi berikutnya tidak pernah sama.

Game horor ini akan meluncur di platform PC (Steam dan Epic Games), PS4, Xbox One, serta Xbox Series X/S. Harga game ini masih belum diketahui saat ini.

The Lord of the Rings: Gollum

Sudah ada banyak sekali game yang mengadaptasi kisah fantasi epik "The Lord of the Rings", mulai dari "Lego The Lord of the Rings" hingga "Middle-earth: Shadow of Mordor".

Sejumlah deretan game The Lord of the Rings biasanya mengangkat cerita tokoh utama Frodo atau karakter orisinal yang tidak pernah muncul di kumpulan novel atau film seri tersebut.

Nah, Daedalic Entertainment berusaha menjadi "anti-mainstream" dan mengadaptasi kisah karakter Gollum dalam game The Lord of the Rings: Gollum.

Jika belum tahu, Gollum itu sendiri adalah karakter antagonis di "The Lord of the Rings dan The Hobbit". Satu tokoh ini memuat dua pikiran atau kepribadian, yakni Smeagol yang kekanak-kanakan dan Gollum yang jahat.

Dalam game The Lord of the Rings: Gollum, pemain akan berperan sebagai karakter tersebut yang menjadi protagonis dalam kisahnya itu.

Dari segi cara bermainnya, game ini menghadirkan mekanisme stealth ala Hitman atau Dishonored. Dengan kata lain, pemain akan menghabiskan banyak waktunya untuk bersembunyi dari musuh sambil berpindah dari satu tempat ke tempat lain.

Meski tak memiliki kemampuan bertarung, Gollum bisa melakukan serangan diam-diam, misalnya mencekik musuh dari belakang.

Salah satu fitur menarik dari game ini adalah sistem pilihan yang dapat dibuat pemain diikuti konsekuensinya. Pilihan ini dilihat dari dua perspektif, yakni Gollum dan Smeagol.

Misalnya, ketika dihadapi musuh Orc. Gollum dan Smeagol yang panik akan berusaha untuk membuat keputusan, apakah ingin bersembunyi atau memohon ampun kepada monster itu.

Dengan sistem permainan ini, gamers seolah-olah merasakan bagaimana suka-duka menjadi Gollum.

The Lord of The Rings: Gollum akan dirilis pada 25 Mei di platform PC (Steam dan Epic Games), PS4, PS5, Xbox One dan Xbox Series X/S. Versi Nintendo Switch bakal menyusul tahun 2023 ini.

Game ini dibanderol seharga Rp 429.999 di Steam, Rp 449.999 di Epic Games, serta 59.99 dollar AS (sekitar Rp 1 juta) di PlayStation dan Xbox.

Baca juga: 5 Game HP yang Cocok buat Main Bareng Keluarga

Di luar kelima judul yang sudah disebutkan, berikut daftar game lainnya yang meluncur bulan Mei ini. Berikut daftar lengkapnya:

  • Redfall (PC, Xbox Series X/S) - 2 Mei
  • Age of Wonders 4 (PC, Xbox Series X/S) - 2 Mei
  • Hogwarts Legacy (PS4, Xbox One) - 5 Mei
  • Hometopia (PC) - 5 Mei
  • Darkest Dungeon 2 (PC) - 8 Mei
  • Midautumn (PC) - 9 Mei
  • Ys 9: Monstrum Nox (PS5) - 9 Mei
  • The Legend of Zelda: Tears of the Kingdom (Switch) - 12 Mei
  • Humanity (PC, PS4, PS5) - 16 Mei
  • The Outlast Trials (PC) - 18 Mei
  • Lego 2K Drive (PC, PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S) - 19 Mei
  • Amnesia: The Bunker (PC, PS4, Xbox One, Xbox Series X/S) - 23 Mei
  • The Lord of the Rings: Gollum (PC, PS4, PS5 Xbox One, Xbox Series X/S) - 25 Mei
  • Hello Neighbor: Search and Rescue (PSVR) - 26 Mei
  • Sheepy: A Short Adventure (PC) - 26 Mei
  • Company of Heroes 3 (PS5, Xbox Series X/S) - 30 Mei
  • System Shock (PC) - 30 Mei
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber ign.com
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com