Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final PUBG Mobile SEA Games 2023, Timnas Indonesia Berpeluang Sabet Medali

Kompas.com - 14/05/2023, 09:50 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber Liquipedia

KOMPAS.com - Babak Final cabang olahraga (cabor) e-sports nomor PUBG Mobile kategori beregu (Team) di SEA Games 2023 akan mencapai babak akhir pada sore nanti, Minggu (14/5/2023) pukul 16:15 WIB.

Hari terakhir ini menjadi penentuan siapa saja tim yang akan menyumbang medali untuk negaranya, dan siapa saja yang akan "pulang" dengan tangan kosong.

Bila melihat dari posisi klasemen sementara untuk partai final, kedua tim perwakilan Indonesia yaitu INA 1 dan INA 2, berpeluang untuk menyabet medali di SEA Games 2023.

Sebab, tim INA 2 dengan roster Microboy, RedFace, SVAFVEL, Rosemary, dan Potato saat ini telah memuncaki posisi pertama di klasemen dengan total poin menyentuh angka 130.

Sementara itu, tim INA 1 yang digawangi Lapar, Yummy, Boycil, Ponbit, dan Satar "mengekor" pada posisi ketiga dengan perolehan 95 poin, selisih 35 poin dengan tim INA 2.

Baca juga: 5 Senjata PUBG Mobile Rekomendasi EVOS, Ada Mini14

"Panen" poin ini tidak lain dikarenakan oleh performa duo timnas Tanah Air yang gemilang pada hari kedua di babak Final.

Dari enam ronde yang dimainkan, tim INA 2 berhasil "Winner Winner Chicken Dinner" (WWCD) alias menang tiga ronde secara beruntun, tepatnya pada ronde pertama hingga ketiga.

Dengan hattrick itu, tim INA 2 artinya mendulang 30 poin karena tim yang mengamankan posisi pertama untuk satu ronde akan mendapatkan 10 poin. Hal ini ditambah lagi dengan 40 poin eliminasi yang "ditabung" tim INA 2 selama hari kedua.

Bila diakumulasikan, total poin yang dikumpulkan tim INA 2 selama 12 ronde adalah 130 poin dengan 5 WWCD, 72 poin eliminasi, dan 50 poin placement.

Beralih ke tim INA 1, skuad Yummy dkk tersebut sukses menutup ronde ke-12 alias terakhir pada hari kedua dengan WWCD. Kemenangan ini diperoleh setelah "perang saudara" melawan tim INA 2 di zona terakhir peta Erangel.

Dari 12 ronde yang tersedia, tim INA 1 memperoleh 95 poin dengan 2 WWCD, 63 poin eliminasi, dan 32 poin placement.

Secara keseluruhan, duo timnas Indonesia berpotensi menyabet medali emas (INA 2) dan medali perunggu (INA 2) apabila keduanya konsisten mempertahankan posisi klasemen saat ini.

Tidak boleh lengah

Meski tim INA 2 masih berada di peringkat pertama, mereka tidak boleh lengah.

Sebab, total poin yang dikumpulkan tim Vietnam (VIE) 1 di peringkat kedua di klasemen hanya selisih 28 poin dengan INA 2.

Tim VIE 1 masih memiliki kesempatan untuk merebut posisi pertama apabila berhasil mengumpulkan banyak poin eliminasi dan WWCD di 6 ronde terakhir alias ronde ke-13 hingga ke-18.

Oleh karena itu, tim INA 2 tidak boleh lengah dan harus menabung banyak poin di hari terakhir untuk memperlebar selisih yang ada.

Pengumpulan poin juga sangat penting untuk tim INA 1, terlebih lagi karena poin skuad ini hanya selisih 1 saja dibanding tim Malaysia 1 (MAS 1) di peringkat empat yang mempunyai 94 poin.

Jika menunjukkan performa yang konsisten, tim INA 1 bisa saja melampaui tim VIE 1 untuk mengamankan medali perak.

Baca juga: Tumbangkan Filipina, Tim MLBB Women Indonesia Raih Emas SEA Games 2023

Jika berhasil mendapatkan dua medali, ini akan menjadi torehan manis dalam catatan e-sports PUBG Mobile di SEA Games.

Sebab, hal itu tidak terjadi di SEA Games 2021 Vietnam, yang mana tim INA 1 menyumbang medali emas sedangkan tim INA 1 harus puas dengan peringkat keenam.

Jika mendapatkan satu medali emas, ini artinya Indonesia secara back-to-back berhasil menjadi kampiun di SEA Games 2021 dan SEA Games 2023.

Untuk lebih lengkapnya, berikut hasil klasemen sementara PUBG Mobile Team di SEA Games 2023:

  • Indonesia 2 - 130 poin
  • Vietnam 1 - 102 poin
  • Indonesia 1 - 95 poin
  • Malaysia 1 - 94 poin
  • Vietnam 2 - 83 poin
  • Kamboja 1 - 77 poin
  • Myanmar 2 - 75 poin
  • Laos 1 - 66 poin
  • Kamboja 2 - 61 poin
  • Malaysia 2 - 60 poin
  • Thailand 2 - 55 poin
  • Laos 2 - 45 poin
  • Filipina 2 - 43 poin
  • Filipina 1 - 43 poin
  • Myanmar 1 - 34 poin
  • Timor Leste 2 - 20 poin

Jadwal dan cara menonton final PUBG Mobile SEA Games

Babak Finals PUBG Mobile SEA Games 2023 akan dilanjutkan mulai sore ini pada pukul 16:15 WIB dengan peta permainan Sanhok di ronde ke-13.

Kemudian, pertandingan akan dilanjutkan dengan ronde ke-14 hingga ke-18 dengan rotasi peta permainan Miramar, Miramar, Erangel, Erangel, serta Erangel.

Berikut jadwal lengkapnya sebagaimana dikutip KompasTekno dari Liquipedia, Minggu (14/5/2023):

[Day 3] Minggu, 14 Mei 2023

  • Ronde 13: Sanhok, 16.15 WIB
  • Ronde 14: Miramar, 17.15 WIB
  • Ronde 15: Miramar, 18.25 WIB
  • Ronde 16: Erangel, 20.00 WIB
  • Ronde 17: Erangel, 21.05 WIB
  • Ronde 18: Erangel, 22.05 WIB

Untuk menonton keseruan pertandingan babak Final PUBG Mobile SEA Games 2023, pengguna bisa mengunjungi kanal YouTube "PUBG Mobile Esports" di tautan berikut ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Liquipedia
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com