Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu XLED, Teknologi TV Baru yang Akan Diboyong Sharp ke Indonesia?

Kompas.com - 19/05/2023, 09:01 WIB

OSAKA, KOMPAS.com - Jika Anda berpikir sudah banyak teknologi panel TV yang digunakan saat ini, mulai dari LCD, LED, hingga OLED dan QLED, maka kini bersiaplah dengan jenis panel baru yang disebut XLED yang menggunakan teknologi Mini LED.

Panel XLED adalah panel dengan Mini LED (lampu LED yang lebih kecil) yang dikembangkan Sharp. XLED Sharp pertama kali dikenalkan pada 2021 lalu, dan melakukan debut globalnya pada pameran elektronik CES di Las Vegas pada awal 2023.

Pabrikan TV lain seperti Samsung sudah mengenalkan TV Mini LED sejak 2021 dengan teknologi Neo QLED. Sementara pabrikan TV China seperti TCL dan Xiaomi sudah merilis TV Mini LED sebelum Samsung.

Analisis dari firma riset TrendForce pada 2022 lalu memprediksi jumlah pengiriman layar Mini LED global mencapai 17,6 juta unit, atau meningkat 83 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

Untuk itulah Sharp juga merilis TV dengan teknologi Mini LED ini dalam lini TV Aquos barunya, FV1 Series.

XLED atau Mini LED yang dikembangkan Sharp, sesuai namanya, adalah lampu (backlight) LED dengan ukuran yang lebih kecil (mini) dibanding backlight LED yang digunakan kebanyakan TV saat ini.

"Ukurannya adalah sepersepuluh dari ukuran lampu LED yang dipakai panel TV tradisional di pasar," ujar Daisuke Hirasawa selaku Division Manager, Global Products Planning Division Sharp di pabrik Sharp di Osaka, Jepang, Kamis (18/5/2023).

Perbandingan ukuran Mini LED (XLED) yang dikembangkan Sharp (kanan) dengan lampu backlight LED di TV konvensional saat ini (kiri).KOMPAS.com/Reska K. Nistanto Perbandingan ukuran Mini LED (XLED) yang dikembangkan Sharp (kanan) dengan lampu backlight LED di TV konvensional saat ini (kiri).

Dengan ukuran yang lebih kecil itu, Sharp mengeklaim bisa "menanam" backlight LED yang 88 kali lebih banyak di satu panel. Lantas, apa keunggulan memiliki backlight LED kecil yang jumlahnya lebih banyak?

Baca juga: Sharp Perkenalkan Teknologi TV XLED, Siap Diboyong ke Indonesia

Backlight LED dibutuhkan untuk menampilkan piksel di layar TV. Lampu yang lebih banyak ini memungkinkan Sharp mengatur gelap-terang, atau kekuatan lampu yang dipancarkan, di suatu area gambar dengan lebih presisi di satu area.

Sharp mengeklaim ada 2.000 lebih dimming zone (area yang bisa diatur gelap-terangnya) di panel XLED, sehingga layar TV menghasilkan kecerahan (brightness) lebih tinggi dan warna hitam (black level) yang lebih pekat dibanding TV LED konvensional.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com