Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Legenda Brasil dan AC Milan Kaka Jadi Brand Ambassador Oppo, 3 Juni ke Jakarta

Kompas.com - 26/05/2023, 11:30 WIB
Bill Clinten,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Legenda sepak bola Brasil dan AC Milan, Ricardo Izecson Dos Santos Leite, atau yang lebih dikenal sebagai Kaka, resmi menjadi Brand Ambassador (BA) Oppo untuk gelaran sepak bola Liga Champions UEFA (UCL).

Oppo Overseas CMO, Elvis Zhou mengatakan bahwa Kaka akan menjadi BA Oppo untuk Liga Champions UEFA musim 2022-2023. Adapun Oppo memang menjadi salah satu sponsor di gelaran sepak bola dunia UCL musim ini. 

"Dengan kehadiran Kaka, kami yakin bahwa kami bisa lebih dekat dengan para pengguna kami di pasar global, terutama mereka yang gemar dengan sepak bola," ujar Elvis dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Jumat (26/5/2023). 

Dalam keterangan yang sama, Kaka mengaku bahwa Oppo memiliki semangat perusahaan yang sama dengan dirinya dan setiap atlet, di mana mereka terus berambisi untuk menjadi yang terbaik.

Baca juga: Oppo K11x Meluncur dengan Kamera 108 MP Layar 120 Hz

"Sebagai penggemar teknologi, saya bangga dapat bermitra dengan Oppo untuk merayakan UCL musim ini, sekaligus bertemu dengan para penggemar sepak bola di seluruh penjuru dunia," jelas Kaka. 

Terkait pertemuan dengan para penggemar, Kaka nantinya akan hadir dan menyapa para pengguna Oppo di beberapa kota di dunia, salah satunya di Jakarta, Indonesia pada 3 Juni 2023 mendatang. 

Kegiatan jumpa para penggemar ini akan dilakukan bersamaan dengan sejumlah aktivitas dan kampanye Oppo di tanggal tersebut. 

Semarakan Grand Final UCL 2023

Gelandang AC Milan, Ricardo Kaka. AFP PHOTO / FILIPPO MONTEFORTE Gelandang AC Milan, Ricardo Kaka.

Aktivitas jumpa penggemar Kaka, lewat kemitraan Oppo, lantas akan diakhiri lewat gelaran Grand Final UCL, yang rencananya bakal dilaksanakan di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul, Turki pada 10 Juni 2023 mendatang waktu setempat.

Kaka juga bakal hadir untuk merayakan momen pertandingan legendaris Grand Final UCL 2005 yang pernah ia lalui.

Kala itu, Kaka masih bertanding di AC Milan dan menantang lawannya Liverpool FC di Grand Final UCL 2005. Pada babak pertama pertandingan, AC Milan mampu mencetak gol tiga kali berturut-turut hingga skor menjadi 3-0.

Namun pada babak kedua, Liverpool FC berhasil menyamai kedudukan lewa tiga gol hanya dalam enam menit, sehingga skor menjadi 3-3. Pada akhirnya, pemenang harus ditentukan lewat adu penalti, dan Liverpool FC keluar sebagai pemenangnya dengan skor 3-2. 

 Baca juga: Oppo Reno 10 Series Resmi, Versi Pro Pakai Charger 100 Watt

Laga comeback Liverpool FC ini lantas dijuluki sebagai "Miracle of Istanbul" dan dianggap merupakan salah satu pertandingan Grand Final UCL terbaik sepanjang masa. 

Adapun Miracle of Istanbul ini menjadi pemicu Oppo untuk menghadirkan Kaka di Grand Final UCL musim ini yang bakal mempertandingkan dua klub sepak bola terkuat Eropa yaitu Manchester City dan Inter Milan.

Selain hadir di stadion, Kaka juga bakal berfoto-foto menggunakan dua ponsel flagship terbaru Oppo saat ini, yaitu Oppo Find N2 Flip dan Find X6 Pro.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com