Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Keunggulan Chipset Snapdragon 7 Plus Gen 2, Lebih Cepat dan Hemat Daya

Kompas.com - 08/06/2023, 13:30 WIB
Bill Clinten,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pada Maret lalu, Qualcomm meluncurkan chipset terbarunya yang menyasar kategori ponsel kelas menengah (mid-range), yaitu Snapdragon 7 Plus Gen 2.

Sesuai namanya, System-on-Chip (SoC) ini merupakan suksesor dari Snapdraogn 7 Plus Gen 1 yang meluncur Mei 2022 lalu, dan kini menggunakan imbuhan nama "Plus".

Biasanya, chipset Snapdragon versi Plus meluncur setelah versi "reguler" diresmikan. Namun, Snapdragon 7 Plus Gen 2 ini tampaknya tidak atau belum memiliki model biasa, sehingga chipset model Plus ini bisa dibilang menjadi suksesor langsung Snapdragon 7 Gen 1.

Nah, sebagai penerus, Snapdragon 7 Plus Gen 2 kini hadir dengan sejumlah peningkatan signifikan. Pada sektor prosesor (CPU), misalnya, prosesor chipset ini memiliki kecepatan clock maksimal hingga 2,91 GHz.

Baca juga: Chip Qualcomm Snapdragon 7 Plus Gen 2 Meluncur, Ini Peningkatannya

Di Snapdragon 7 Gen 1, CPU yang ada di dalamnya hanya memiliki kecepatan clock maksimal yang mentok di angka 2,4 GHz, lebih lambat sekitar 500 MHz dari Snapdragon 7 Plus Gen 2. 

Peningkatan kecepatan clock CPU signifikan ini dikontribusi oleh jenis CPU performa tinggi baru yang diusung Snapdragon 7 Gen 1, yaitu Cortex-X2 (2,91 GHz) yang berjumlah satu unit.

Di Snapdragon 7 Gen 1, CPU performa tinggi yang dipakai adalah Cortex-A710 (2,4 GHz) sebanyak satu unit pula.

Adapun CPU Cortex-A710 masih dipakai di Snapdragon 7 Plus Gen 2, namun jumlahnya bertambah menjadi tiga unit. CPU ini dipakai untuk menangani beban kerja ponsel dengan level menengah.

Kemudian ada empat unit CPU Cortex-A510 (1,8 GHz) yang berguna untuk menghemat daya ponsel. Sehingga, total prosesor yang ada di SoC Snapdragon 7 Plus Gen 2 ada 8 unit. 

Peningkatan GPU, efisiensi daya, dan ISP

Ilustrasi chipset Snapdragon 7 Plus Gen 2.Qualcomm Ilustrasi chipset Snapdragon 7 Plus Gen 2.

Selain peningkatan kecepatan CPU, unit pengolah grafis (GPU) Adreno di Snapdragon 7 Plus Gen 2 juga diklaim dua kali lebih cepat dibanding Snapdragon 7 Gen 1.

Lalu, konsumsi daya chipset terbaru Qualcomm ini juga diklaim 13 persen lebih hemat dibanding Snapdragon 7 Gen 1 dengan keluaran tenaga atau pemrosesan yang sama.

Di samping peningkatan hardware, SoC Snapdragon 7 Plus Gen 2 juga hadir dengan sejumlah fitur baru, salah satunya adalah sensor gambar (Image Signal Processor/ISP) Qualcom Spectra Triple 18-bit.

ISP ini mendukung konfigurasi satu kamera hingga 108 MP dengan mode pengambilan gambar dengan frame rate 30 FPS yang mendukung fitur pemotretan instan alias Zero Shutter Lag. ISP ini juga mendukung pengambilan foto hingga resolusi 200 MP.

Untuk perekaman video, SoC terbaru Qualcomm ini mendukung perekaman video 4K HDR dengan frame rate 60 FPS dan video slow motion 1080p dengan frame rate 240 FPS.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Vivo T2 Pro 5G Meluncur, Punya Layar Lengkung dan Chipset Mediatek Dimensity 7200

Vivo T2 Pro 5G Meluncur, Punya Layar Lengkung dan Chipset Mediatek Dimensity 7200

Gadget
3 Cara Setting Webcam untuk Swafoto SSCASN di laptop Mac buat Daftar CPNS dan PPPK 2023

3 Cara Setting Webcam untuk Swafoto SSCASN di laptop Mac buat Daftar CPNS dan PPPK 2023

e-Business
Cara Mengaktifkan Webcam di Laptop Windows untuk Swafoto SSCASN 2023

Cara Mengaktifkan Webcam di Laptop Windows untuk Swafoto SSCASN 2023

Hardware
Cara Edit Foto Background Warna Merah untuk Syarat Daftar CPNS 2023

Cara Edit Foto Background Warna Merah untuk Syarat Daftar CPNS 2023

Internet
Pengertian Storage Device, Lengkap dengan Jenis, Tipe, Contoh, dan Fungsinya

Pengertian Storage Device, Lengkap dengan Jenis, Tipe, Contoh, dan Fungsinya

Hardware
Cara Buat Channel WhatsApp Mirip Telegram beserta Fungsi-fungsinya

Cara Buat Channel WhatsApp Mirip Telegram beserta Fungsi-fungsinya

Software
Cara Kunci Tab Private Safari di iPhone iOS 17 biar Tak Dibuka Sembarangan

Cara Kunci Tab Private Safari di iPhone iOS 17 biar Tak Dibuka Sembarangan

Software
5 Cara Aktifkan Paket Darurat Telkomsel beserta Cara Bayarnya

5 Cara Aktifkan Paket Darurat Telkomsel beserta Cara Bayarnya

e-Business
Jadwal MPL S12 Hari Ini, Sabtu 23 September: Pertandingan Penting Evos Legends

Jadwal MPL S12 Hari Ini, Sabtu 23 September: Pertandingan Penting Evos Legends

Game
Hasil MPL ID S12 Jumat, 22 September: Kemenangan untuk Onic Esports dan Geek Gam ID

Hasil MPL ID S12 Jumat, 22 September: Kemenangan untuk Onic Esports dan Geek Gam ID

Game
Bagaimana Cara Memulihkan File yang Terhapus di Windows 10? Ini Caranya

Bagaimana Cara Memulihkan File yang Terhapus di Windows 10? Ini Caranya

Software
Penyebab dan Cara Mengatasi Webcam.js Error saat Swafoto SSCASN 2023

Penyebab dan Cara Mengatasi Webcam.js Error saat Swafoto SSCASN 2023

e-Business
Cara Membuat Poster Kontak di iPhone iOS 17 biar Muncul di Halaman Telepon

Cara Membuat Poster Kontak di iPhone iOS 17 biar Muncul di Halaman Telepon

Software
X Twitter Hapus Fitur Close Friend 'Circle' Bulan Depan

X Twitter Hapus Fitur Close Friend "Circle" Bulan Depan

Software
Beli Samsung Galaxy A34 5G, Bisa Dapat Paket Gaming hingga Rp 1 Juta

Beli Samsung Galaxy A34 5G, Bisa Dapat Paket Gaming hingga Rp 1 Juta

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com