Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tablet "Surface" Dikembangkan Microsoft dalam Bungker

Kompas.com - 25/06/2012, 17:00 WIB

KOMPAS.com — Kemunculan tablet Microsoft Surface pada 19 Juni lalu mengejutkan banyak pihak. Ternyata, demi menjaga rahasia soal pembuatan tablet Windows 8 ini, pihak Microsoft sempat mengembangkan Surface di dalam sebuah bungker.

Bungker yang dimaksud, seperti dilansir oleh TechRadar, adalah sebuah bungker sungguhan yang tidak memiliki jendela. Di dalam bungker bawah tanah ini, tim pengembang Surface melakukan eksperimen desain tablet, mulai dari mock-up 3D sampai pengujian antena wi-fi.

Salah satu hal yang mendapat perhatian khusus dari tim pengembangan adalah bagian kickstand atau penyangga milik Surface. Tim pengembang menginginkan bagian kickstand yang setipis kartu kredit itu bisa menutup dengan suara yang mantap.

"Kami membuat spesifikasi suara seperti apa yang kami mau, lantas bereksperimen berkali-kali di dalam ruang anti-gaung," ungkap kepala tim Surface, Panos Panay.

Surface_Prototypes-580-90
Kumpulan prototype tablet Microsoft Surface (gambar:TechRadar.com)

Tim pengembangan tablet Surface kemudian pindah ke sebuah gedung yang lebih besar di atas tanah. Tidak seperti tempat sebelumnya, gedung ini disebut memiliki jendela, tetapi dijaga ketat oleh petugas keamanan lengkap dengan senjata dan sistem identifikasi biometrik.

Saking ketatnya penjagaan, gedung ini dilengkapi dengan pintu udara (airlock) ganda untuk mencegah masuknya orang luar.

Kerahasiaan Microsoft tersebut berhasil menyembunyikan Surface untuk waktu yang lama sehingga rencana kemunculannya tidak diketahui oleh beberapa produsen hardware. Sebelumnya memang sempat muncul rumor mengenai tablet ini, tetapi informasi yang tersedia sangat sedikit sehingga kredibilitas rumor yang bersangkutan diragukan.

Bahkan, setelah kemunculannya sekalipun, Microsoft masih merahasiakan spesifikasi teknis yang sebenarnya dari tablet Surface.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet dan First Media

    Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet dan First Media

    Internet
    Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

    Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

    Gadget
    Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

    Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

    e-Business
    Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

    Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

    Gadget
    Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

    Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

    Gadget
    5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

    5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

    e-Business
    Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

    Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

    Game
    Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

    Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

    Gadget
    Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

    Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

    e-Business
    Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

    Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

    Gadget
    Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

    Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

    e-Business
    TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

    TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

    Gadget
    Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

    Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

    Software
    Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar 'Upgrade'

    Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar "Upgrade"

    Gadget
    Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

    Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

    Internet
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com