Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Valorant VCT Ascension Pacific 2023, Indonesia Punya Satu Wakil

Turnamen ini akan dihadiri oleh 10 tim, di mana salah satunya adalah tim dari Indonesia yakni Boom Esports. Nantinya, Boom Esports akan berkompetisi dengan 9 tim dari negara lainnya (total 10 tim) di VCT Ascension 2023 Pacific.

Kesepuluh tim ini bakal dibagi ke dalam dua group berbeda, yaitu Group Alpha dan Group Omega, dengan masing-masing grup berisi lima tim. Rincian pembagian grupnya adalah sebagai berikut:

Group Alpha

  • Boom Esports (Indonesia)
  • Fancy United (Vietnam)
  • Naos Esports (Filipina)
  • One Team (Taiwan) 
  • Xerxia (Thailand)

Group Omega 

VCT Ascension Pacific 2023 sendiri bakal diawali dengan babak liga (Group Stage) pada 28 Juni - 4 Juli 2023. Di babak ini, setiap tim akan dipertemukan dengan tim lainnya yang ada di grup yang sama sebanyak satu kali. 

Tim yang menang akan mendapatkan poin, sedangkan tim yang kalah tak akan mendapatkan poin.

Pada akhir babak Group Stage, tiga tim teratas di klasemen akhir akan melaju ke babak penyisihan (Playoff) yang bakal digelar pada 7 - 9 Juli 2023 mendatang. 

Tim yang menjadi juara pertama di masing-masing grup akan langsung melaju ke babak Semi Final, sedangkan tim yang berada di posisi kedua dan ketiga akan memulai babak Playoff dari tahap Quarter Final.

Adapun format pertandingan yang bakal digunakan di babak Group Stage dan Playoff adalah Best of 3 (BO3). Khusus untuk Grand Final, format yang diusung adalah Best of 5 (BO5). 

Nantinya, juara VCT Ascension Pacific 2023 akan mendapatkan porsi hadiah terbesar dari total hadiah mencapai 100.000 dollar AS (sekitar Rp 1,5 miliar), serta mendapatkan tiket langsung ke kompetisi VCT Pacific League 2024 dan 2025. 

Nah, di VCT Ascension 2023 Pacific, pertandingan perdana tim asal Indonesia Boom Esports akan berlangsung pada Kamis (29/6/2023) besok sekitar pukul 16.00 WIB melawan tim asal Taiwan, One Team. 

Lalu, Boom Esports juga akan bertemu Fancy United pada Jumat (30/6/2023) pada pukul 19.00 WIB, Naos Esports pada Minggu (2/7/2023) pukul 16.00 WIB, dan Xerxia pada Senin (3/7/2023) pada pukul 19.00 WIB. 

Selengkapnya, simak jadwal kompetisi VCT Ascension 2023 Pacific untuk babak Group Stage berikut ini, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Liquipedia, Rabu (28/6/2023).

Seluruh pertandingan turnamen ini bisa disaksikan melalui kanal resmi VCT Ascension 2023 Pacific di tautan berikut ini:

  • Youtube Valorant Esports Indonesia 
  • Youtube Valorant Champions Tour Pacific 

Day 1 (Rabu, 28 Juni 2023)

  • Xerxia vs One Team: 13.00 WIB
  • Naos Esports vs Fancy United: 16.00 WIB
  • Scarz vs Bonkers: 19.00 WIB

Day 2 (Kamis, 20 Juni 2023)

  • Bleed Esports vs Orangutan: 13.00 WIB
  • One Team vs Boom Esports: 16.00 WIB
  • Fancy United vs Xerxia: 19.00 WIB

Day 3 (Jumat, 30 Juni 2023)

Day 4 (Sabtu, 1 Juli 2023)

  • Xerxia vs Naos Esports: 13.00 WIB
  • Scarz vs Bleed Esports: 16.00 WIB
  • Dplus vs Orangutan: 19.00 WIB

Day 5 (Minggu, 2 Juli 2023)

  • Fancy United vs One Team: 13.00 WIB
  • Naos Esports vs Boom Esports: 16.00 WIB
  • Dplus vs Bleed Esports: 19.00 WIB

Day 6 (Senin, 3 Juli 2023)

  • One Team vs Naos Esports: 13.00 WIB
  • Orangutan vs Bonkers: 16.00 WIB
  • Boom Esports vs Xerxia: 19.00 WIB

Day 7 (Selasa, 4 Juli 2023)

  • Bonkers vs Bleed Esports: 13.00 WIB
  • Dplus vs Scarz: 16.00 WIB

https://tekno.kompas.com/read/2023/06/28/15030057/jadwal-valorant-vct-ascension-pacific-2023-indonesia-punya-satu-wakil

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke