Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lima Fakta Unik Bos "Cantik" Yahoo

Kompas.com - 25/07/2012, 14:50 WIB

KOMPAS.com - Yahoo menunjuk Marissa Mayer sebagai CEO yang baru, per tanggal 17 Juli 2012. Perempuan 37 tahun ini dikenal sebagai sosok multitalenta, dinamis, memiliki selera seni, dan desain yang tinggi.

Sebelumnya, Mayer adalah salah seorang petinggi Google. Bergabung pada 1999, ketika Google masih perusahaan rintisan digital (startup). Ia berperan sebagai penyeimbang gender di Google yang kala itu didominasi oleh tujuh insinyur laki-laki, salah duanya adalah sang pendiri Larry Page dan Sergey Brin.

Perempuan yang sedang hamil lima bulan ini, ikut membangun berbagai produk unggulan Google, mulai dari mesin pencari, GMail, Google Maps, dan iGoogle. Di balik segudang prestasi itu, Mayer memiliki sisi lain yang unik, yang mungkin belum diketahui banyak orang. Berikut lima fakta unik tentang Mayer.

1. Tinggal di penthouse hotel

Mayer bersama suaminya, Zachari Bogue, tinggal di sebuah penthouse pribadi di hotel Four Seasons, San Fransisco.

Sebagai salah satu karyawan pertama Google, kekayaan Mayer diperkirakan mencapai 300 juta dollar AS.

Kekayaannya akan bertambah dari uang kompensasi yang dibayarkan Yahoo, demi membajak Mayer dari Google. Uang kompensasi itu mencapai 70 juta dollar AS atau sekitar Rp 660 miliar. Rinciannya, gaji tahunan 1 juta dollar AS, bonus tahunan 2 juta dollar AS, kontrak opsi saham 42 juta dollar AS, dan penghargaan lain, serta 14 juta dollar AS untuk uang yang seharusnya Mayer terima dari Google.

2. Pemegang paten penting dalam bisnis mesin pencari

Mayer memegang paten teknik kecerdasan buatan dan pencarian. Yang pertama, paten #20090204592 tentang "Antarmuka untuk pencarian universal." Kedua, paten #20090063425 tentang teknik "Permintaan menulis ulang pencarian dengan deteksi entitas."

Insinyur perempuan pertama Google yang memiliki kemampuan teknis mumpuni, ia siap membawa Yahoo ke bisnis internet yang makin cerdas.

Lulusan Master of Science ilmu komputer di Stanford University ini, rajin bermain dengan algoritma untuk memecahkan suatu hal.

3. Hampir menjadi ahli bedah saraf

Mayer mengaku tertarik untuk menjadi ahli bedah saraf. Namun setelah mengambil kursus ilmu komputer, ia jatuh cinta dengan segala hal yang berbau komputerisasi.

Mayer menepis laporan yang menyebut dirinya pernah menjadi pemandu sorak (cheerleader). "Saya tidak pernah menjadi cheerleader. Saya terlalu pemalu untuk itu. Saya hanya mengambil kursus tari balet klasik," kata Mayer kepada majalah Vogue.

4. Gemar olahraga

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com