Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Bersiap Lawan Galaxy Note?

Kompas.com - 03/01/2013, 14:35 WIB

Apple iPad Mini

 

KOMPAS.com — Dulu, ketika memperkenalkan iPhone generasi pertama, mendiang Steve Jobs meletakkan stylus dan mengatakan bahwa smartphone buatan Apple tak membutuhkan stylus.

Sebagai gantinya, digunakanlah "peranti" yang menurut Jobs merupakan pointing device terhebat yang pernah ada: jari pengguna.

Sejak saat itu pula, Apple tak pernah mengadopsi konsep stylus untuk perangkat-perangkat mobile miliknya. Namun, hal tersebut mungkin bakal berubah dalam waktu dekat.

Seperti dilansir oleh Phone Arena, menjelang akhir tahun lalu, Apple dilaporkan telah mematenkan desain "Active Stylus".

Berbeda dengan stylus konvensional yang bekerja secara pasif dengan cara memblokir arus listrik, "Active Stylus" buatan Apple ini mampu menciptakan medan listriknya sendiri dan menyambungkan sinyal ke perangkat utama.

patentlyapple.com

Artinya, kecepatan respons dan akurasi stylus bisa ditingkatkan sehingga meminimalisasi jeda (lag). Hal yang satu ini memang sering dikeluhkan oleh pengguna stylus S-Pen dari Samsung yang digunakan di seri produk Galaxy Note.

Meski memiliki lag, stylus S-Pen terbukti sangat populer di kalangan pengguna perangkat Samsung. Saking populernya, perusahaan asal Korea Selatan ini dikabarkan bakal membundel Galaxy S IV dengan S-Pen.

Popularitas S-Pen ini antara lain dilatarbelakangi oleh kemampuannya berubah menjadi seperti alat tulis crayon atau pensil, seperti pada beberapa aplikasi Samsung.

Dulu, ketika Steve Jobs mengumumkan bahwa iPhone tak membutuhkan stylus, perangkat ini umumnya hanya digunakan untuk memberi input berbasis sentuhan. Kini, setelah pesaing terberatnya terbukti sukses dengan stylus, apakah Apple akan mengikuti jejak langkah yang sama? 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Bukti Tablet Xiaomi Redmi Pad Pro Segera Masuk Indonesia

Bukti Tablet Xiaomi Redmi Pad Pro Segera Masuk Indonesia

Gadget
Belum Banyak yang Tahu, Logo Apple di iPad Pro 2024 Punya Fungsi 'Tersembunyi'

Belum Banyak yang Tahu, Logo Apple di iPad Pro 2024 Punya Fungsi "Tersembunyi"

Hardware
Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com