Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Kemampuan Penting Big Data

Kompas.com - 27/02/2013, 15:47 WIB

Tony Garcia/sxc.hu ilustrasi

KOMPAS.com - Dalam laporan terbarunya, Gartner menilai para vendor Big Data dalam sembilan kemampuan yang dianggap penting.

Sembilan kemampuan itu adalah: kapasitas, efisiensi, interoperabilitas, pengelolaan, kinerja, ketahanan, keamanan, kemampuan penerapan untuk data yang jarang diakses dan kemampuan penerapan untuk data produksi.

Laporan bertajuk "Gartner Critical Capabilities for Scale-Out File System Storage" itu membandingkan sembilan vendor berdasarkan sembilan kemampuan tadi.

Sembilan kemampuan itu adalah yang menurut Gartner harus menjadi pertimbangan pelanggan saat memilih-milih vendor untuk meningkatkan kemampuan storage terkait dengan Big Data.

Pada perusahaan besar yang membutuhkan penyimpanan besar (misalnya, di industri minyak dan gas atau media dan hiburan), akan ada kalanya Big Data menjadi hal yang sulit dihindari.

Hal ini terjadi saat data berbasis file tumbuh dalam skala besar dan "tak terkendali". Oleh karena itu dibutuhkan solusi Network Access Storage yang mudah diperbesar skalanya, alias scale-out NAS.

Dalam laporan itu, dari sembilan vendor yang dinilai, produk EMC Isilon mendapatkan rating "Luar Biasa" versi Gartner. Hal ini dikatakan diberikan berdasarkan kemampuan menyediakan kapasitas, manajemen, ketahanan dan skalabilitas.

"Skalabilitas tidak berarti apa-apa jika manajemen storage-nya sulit atau infrastrukturnya tidak tangguh," ujar Sam Grocott, Vice President of Marketing and Product Management, EMC Isilon. Hal ini yang, menurut Grocott, coba ditangani oleh EMC Isilon.

Adi Rusli, Indonesia Country Manager, EMC Isilon, mengatakan EMC Isilon memiliki skala yang baik, kuat namun tetap sederhana dalam pengelolaannya. Perusahaan di Indonesia bisa memulai dengan yang sederhana dan tetap demikian, meskipun datanya semakin besar.

"(Solusi ini) dibangun untuk perusahaan-perusahaan yang ingin mengelola data mereka, bukan storage mereka," ujar Adi.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com