Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Obama Bakal Ganti BlackBerry dengan Android?

Kompas.com - 21/03/2014, 09:06 WIB
Deliusno

Penulis

Sumber WSJ
KOMPAS.com - Tidak lama lagi, Presiden Amerika Serikat Barack Obama bisa saja mengucapkan "selamat tinggal" kepada perangkat BlackBerry yang telah digunakannya beberapa tahun belakangan ini. Sebagai gantinya, ia, mungkin, akan diberikan ponsel pintar berbasis Android.

Media Wall Street Journal melansir sebuah informasi dari sebuah sumber yang menyatakan bahwa saat ini pihak Gedung Putih sedang menguji berbagai ponsel pintar dengan sistem operasi Android buatan Samsung dan LG untuk kepentingan internal.

Perangkat tersebut diuji oleh tim internal teknologi Gedung Putih dan Agensi Komunikasi Gedung Putih, sebuah unit militer yang bertanggung jawab atas keperluan komunikasi Obama.

"Kami dapat mengonfirmasikan bahwa Agensi Komunikasi Gedung Putih, konsisten dengan seluruh Departemen Pertahanan AS, menguji coba dan menggunakan berbagai perangkat mobile," kata seorang juru bicara Departemen Keamanan.

Akan tetapi, masih menurut sang sumber, pengujian ponsel pintar dari LG dan Samsung tersebut masih dalam tahap awal. Butuh waktu berbulan-bulan bagi pihak Gedung Putih sebelum akhirnya mengizinkan Obama untuk menggunakan ponsel tersebut.

Pun demikian, tidak dijelaskan apa yang akan terjadi jika ponsel-ponsel buatan LG dan Samsung tersebut tidak lolos pengujian. Bisa saja, Obama akan tetap menggunakan BlackBerry hingga masa jabatannya berakhir pada tahun 2016 mendatang atau pihak Gedung Putih menguji perangkat lainnya.

Akhir tahun lalu, Obama sempat curhat kepada beberapa media AS. Ia membeberkan bahwa saat itu tidak diizinkan menggunakan smartphone besutan Apple, iPhone.

Obama harus tetap menggunakan BlackBerry karena faktor keamanan. Sekadar gambaran, perangkat BlackBerry memang dikenal memiliki enkripsi keamanan yang kuat. Pemerintah AS mengandalkan perangkat buatan perusahaan asal Kanada tersebut untuk para pejabat kelas atasnya.

Obama sendiri diketahui memiliki produk buatan Apple lainnya, yaitu tablet iPad. Obama menggunakan perangkat tersebut untuk membaca berita dan berselancar di dunia maya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com