Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

WhatsApp, 700 Juta Pengguna 30 Miliar Pesan per Hari

Kompas.com - 07/01/2015, 13:25 WIB
Deliusno

Penulis

Sumber GigaOM
KOMPAS.com - Di tengah gempuran berbagai layanan pesan instan, WhatsApp tetap masih yang terbaik, setidaknya dalam hal jumlah pengguna.

Melalui akun Facebooknya, Jan Koum, CEO dan pendiri WhatsApp, mengumumkan bahwa aplikasi tersebut telah digunakan secara aktif oleh 700 juta penggunanya.

Jumlah pengguna aktif tersebut meningkat sekitar 16 persen dari Agustus 2014. Kala itu, layanan yang sudah dimiliki oleh Facebook ini telah digunakan secara aktif oleh 600 juta pengguna per bulannya.

"Sebagai informasi tambahan, pengguna layanan kami mengirimkan lebih dari 30 miliar pesan setiap harinya," tulis Koum.

Dalam hal jumlah pengguna aktif, dapat dikatakan WhatsApp masih menjadi nomor satu, diikuti Facebook Messenger dan WeChat. Seperti KompasTekno kutip dari GigaOm, Rabu (7/1/2015), pengguna aktif WeChat tercatat sebanyak 438 juta. Sementara, Facebook Messenger memiliki 500 juta pengguna.

Untuk menambah jumlah pengguna aktifnya, WhatsApp diyakini akan segera melakukan penyegaran di aplikasinya. Aplikasi ini dikabarkan akan kedatangan dua fitur baru, yakni voice call dan driving mode.

Fitur voice call itu sendiri dikatakan akan menggunakan teknologi yang diambil dari layanan Skype milik Microsoft. Ada pula deretan fitur-fitur lain yang terkait dengan fungsi voice call, seperti "Call Mute", "Call Hold," dan "Call Back".

Di samping itu terdapat keterangan fitur "Driving Mode", juga fungsi lain di mana aplikasi WhatsApp dapat membacakan pesan-pesan yang masuk selagi penggunanya mengemudi kendaraan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com