Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

2 HP Xiaomi dan 1 HP Poco Ini Tak Dapat Update Software dan Keamanan Lagi

Dukungan untuk Xiaomi Mi 10T, Mi 10T Pro, dan Poco X3 disetop karena usia ketiga ponsel yang bersangkutan. Pasalnya, trio smartphone ini diluncurkan pada tahun 2020, sehingga mereka menginjak usia tiga tahun pada 2023 ini.

Hal ini sesuai dengan kebijakan pembaruan (update) dukungan ponsel Xiaomi, yang memang hanya memiliki dukungan software tiga tahun.

Hal ini terungkap dalam Xiaomi End of Support (EOS) List, yakni halaman yang berisi daftar ponsel Xiaomi, Redmi, dan Poco yang sudah tidak mendapat dukungan update software.

Selain tidak memberikan pembaruan keamanan, Xiaomi juga tidak akan merespons terhadap laporan kerentanan keamanan untuk deretan smartphone dalam daftar EOS itu.

Perlu dicatat, Xiaomi mengeklaim akan tetap menggelontorkan pembaruan software apabila menemukan adanya kerentanan keamanan yang serius, walaupun smartphone yang digunakan tercantum dalam daftar EOS.

Terlepas dari itu, pemilik Mi 10T, Mi 10T Pro, dan Poco X3 mesti lebih berhati-hati ketika menggunakan gawainya.

Sebab, mereka boleh jadi menemukan sejumlah kerentanan keamanan yang bisa disalahgunakan oleh penipu dan peretas (hacker), yang tak diperbaiki karena perangkat sudah masuk daftar EOS.

Adapun penyetopan dukungan Xiaomi Mi 10T dan Mi 10T Pro berlaku di pasar global, Eropa, dan India. Sementara itu, penghentian dukungan untuk Poco X3 berlaku di pasar India.  Dukungan pembaruan ketiga ponsel di wilayah Indonesia belum dihentikan.

Seperti disebut di atas, ketiga ponsel yang disetop dukungannya oleh Xiaomi itu sudah berumur tiga tahun. Usia ini berhubungan

Sebagai perbandingan, kini berbagai produk anyar yang diluncurkan Xiaomi sudah mendapatkan dukungan pembaruan software hingga lima tahun. Sebut saja Xiaomi 13T dan 13T Pro yang dipasarkan di Indonesia pada awal Oktober 2023.

Dilansir KompasTekno dari GizChina, Senin (30/10/2023), keputusan untuk menghentikan pembaruan software bisa diterima untuk Poco X3, mengingat smartphone ini memiliki spesifikasi yang cukup sederhana. Lain cerita dengan Xiaomi Mi 10T dan Mi 10T Pro.

Sebab, duo ponsel flagship ini dibekali dengan chipset Snapdragon 865 yang mumpuni, sehingga seharusnya masih bisa mendukung berbagai pembaruan software. Namun demikian, dukungan Mi 10T dan Mi 10T Pro diberhentikan.

Cara melindungi

Ada berbagai cara yang bisa dilakukan pengguna untuk melindungi smartphone, saat ponsel tersebut sudah tidak mendapatkan pembaruan keamanan. Salah satunya adalah berhati-hati ketika mengunduh aplikasi.

Pastikan pengguna mengunduh dari sumber tepercaya seperti Google Play Store atau App Store, dan bukan dari sumber pihak ketiga. Selain itu, pengguna dapat memanfaatkan aplikasi keamanan untuk melindungi ponsel dari file atau program berbahaya (virus).

Berikutnya, hindari menggunakan koneksi Wi-Fi publik karena koneksi tersebut sifatnya tidak aman dan bisa disalahgunakan oleh hacker. Kemudian, selalu berhati-hati ketika memberikan izin terhadap aplikasi, seperti izin penggunaan GPS, kamera, dan fitur smartphone lainnya.

Sebab, hacker memanfaatkan sejumlah izin ini untuk meretas atau merusak smartphone yang dimiliki pengguna.

https://tekno.kompas.com/read/2023/10/30/13000087/2-hp-xiaomi-dan-1-hp-poco-ini-tak-dapat-update-software-dan-keamanan-lagi

Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke