Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Telkomsel Raih Rp 15 Miliar di PRJ

Kompas.com - 11/07/2011, 17:17 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Selama Pekan Raya Jakarta 2011 yang berlangsung sejak 9 Juni-10 Juli, booth-booth Telkomsel berhasil meraih pendapatan Rp 15 miliar. Pendapatan itu diraih dari 110.000 transaksi yang berhasil dikerjakan.

Demikian dikatakan EVP Sales Operation Telkomsel, Hendri Mulya Syam, Senin (11/7/2011), di Jakarta. "Kami mengucapkan terima kasih. Sekali lagi ini merupakan bentuk kepercayaan pelanggan pada produk dan layanan kami. Antusiasme pengunjung terlihat jelas dari selalu ramainya booth-booth Telkomsel yang tersebar di selapan lokasi," katanya.

Booth Telkomsel dapat ditemui dengan mudah di beberapa lokasi strategis, yakni main booth yang berlokasi di dekat panggung utama PRJ, second booth yang terletak di Hall D, dan third booth yang terletak di Gedung Pusat Niaga lantai pertama. Sementara lima mini booth Telkomsel masing-masing berlokasi di Hall A, B, C, E, dan Gambir Expo.

Kehadiran booth Telkomsel di berbagai titik merupakan upaya untuk hadir lebih dekat dengan pelanggan sekaligus memberikan penawaran terbaik, harga khusus, hadiah, dan games menarik. Booth Telkomsel juga menghadirkan sejumlah artis ternama seperti: SM*SH, Netral, ST 12, Edane, dan Afgan.

Salah satu produk yang paling diserbu pengunjung adalah paket HP murah Qwerty Rp 199.000 (Nexian, TiPhone, CSL, Dezzo) yang dilengkapi dengan gratis internet selama enam bulan dengan kartu As.

Selain itu, Telkomsel juga menggelar shocking sales (promosi HP dengan harga termurah Rp 16.000, yang berlaku selama 16 menit di setiap weekend); double bonus untuk pembelian kartu perdana simPATI dan kartu As; serta gratis menelepon, SMS, dan internetan selama enam bulan.       

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com