Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Penampakan Situs Lawas Apple, HP, dan Intel

Kompas.com - 20/03/2015, 13:15 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

KOMPAS.com - Pasca ulang tahun "dot com" ke-30 pada 15 Maret 2015 lalu, Open University mempublikasikan sekumpulan kilas balik tampilan web di tahun 1998. Salah satunya adalah situs Apple yang tampil minimalis.

Situs tersebut sedang memperkenalkan iMac yang hingga kini menjadi salah satu lini produk komputer all in one terfavorit.

"Syukurlah tidak ada hukum yang melarang perusahaan memonopoli ide bagus. Seandainya ada, Apple akan dalam masalah besar karena ide yang dibagikannya kepada orang-orang di Auditorium Apple's Flint Center, Selasa, 6 Mei," tulis situs tersebut kala itu.

Tampilan ini tak beda dengan situs Apple yang ada saat ini. Situs jadul perusahaan asal Cupertino itu bersih, tertata rapi, dan diletakkan dengan apik.

Selain situs Apple, dikutip KompasTekno dari Open University, Kamis (19/3/2015), ada juga tampilan situs-situs perusahaan teknologi lainnya.

Situs tersebut adalah Hewlett-Packard (HP) dan Intel. Situs HP, seperti dalam tampilan tahun 1997 berikut, memuat kisi-kisi tentang tantangan yang akan dihadapi dunia teknologi pada kurun 1990-an, memperkenalkan solusi Year 2000 buatan mereka, serta beberapa komputer untuk usaha kecil menengah.

screenshot
Penampakan situs HP pada 1997 silam
Berikutnya adalah Intel yang kini dikenal sebagai raksasa untuk prosesor komputer desktop. Perusahaan yang bermarkas di Santa Clara itu pada 1997 menggunakan situsnya untuk menampilkan teknologi mobile terbaru di kurun 1990-an. Dalam rekaman situs tersebut juga terlihat Intel sedang mempromosikan Cool PC Software.

screenshot
Penampakan situs Intel pada 1997
30 tahun dot com

Nama dotcom merupakan singkatan dari kata commercial, yang artinya bertujuan untuk situs organisasi komersil. Tepat pada 15 Maret 2015 lalu, dotcom berulang tahun ke-30.

Tanggal ulang tahun itu ditetapkan bertepatan dengan tanggal pendaftaran resmi domain nama internet pertama dunia. Pada saat itu total hanya ada lima domain yang muncul menyusul pendaftaran.

Setelah dua tahun berselang barulah muncul hingga 100 nama domain pertama. Hingga kemudian pada kurun 1995-2000, jumlah pendaftaran situs dengan domain dotcom meroket tajam.

Jumlah situs dotcom pada tahun-tahun tersebut meningkat dari 9.005 hingga 20 juta nama.Kini, berdasarkan data dari Verisign, total sudah ada lebih dari 115 juta situs terdaftar pada akhir 2014 lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com