Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ponsel Boleh, iPad Kok Dilarang di Old Trafford?

Kompas.com - 13/08/2014, 15:10 WIB
KOMPAS.com — Klub sepak bola Manchester United (MU) melarang penonton dan pendukungnya membawa iPad atau perangkat tablet lain ke dalam stadion Old Trafford.

Dalam e-mail yang dikirim kepada suporter jelang pertandingan persahabatan melawan Valencia, Selasa (12/8/2014), MU merinci benda-benda apa saja yang dilarang untuk dibawa masuk ke dalam stadion.

Salah satu jenis benda yang dilarang tersebut sekarang mencakup perangkat elektronik ukuran besar, termasuk laptop dan tablet.

Dilansir The Verge, perangkat dengan ukuran melebihi 150 mm x 100 mm dilarang masuk di Old Trafford. Dalam pernyataan resmi, MU menyebutkan secara khusus, iPad dan iPad mini masuk dalam perangkat yang dilarang.

Meski demikian, ponsel fitur dan smartphone tetap diizinkan dibawa dan digunakan saat pertandingan berlangsung.

Apa alasan tim berjuluk Red Devil ini melarang gadget-gadget yang memiliki ukuran layar besar?

Dikutip dari BBC, MU mengatakan bahwa perubahan kebijakan ini "mengantisipasi ancaman keamanan" dan untuk "memastikan keselamatan dan keamanan semua penonton".

Apakah iPad bisa membahayakan penonton di Old Trafford? Tak dijelaskan apa yang dimaksud dengan "keselamatan dan keamanan" ini.

Jumlah penonton yang membawa iPad dan perangkat tablet merek lain memang makin banyak. Perangkat-perangkat tersebut digunakan untuk mengabadikan jalannya pertandingan, baik berupa foto maupun video.

Kemungkinan, peraturan ini diberlakukan untuk menghindari pelanggaran hak cipta atas tersebarnya foto dan rekaman video amatir dari penonton pemilik tablet.

Penggunaan iPad dan tablet berukuran lebar juga dianggap dapat mengganggu kenyamanan karena bisa menghalangi pandangan penonton lain yang berada di belakang saat pemilik tablet mengoperasikan perangkat, baik memotret jalannya pertandingan maupun selfie.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com