Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanam Magnet di Tangan demi iPod Nano

Kompas.com - 16/05/2012, 11:16 WIB

KOMPAS.com — Seniman tato dan body piercing Dave Hurban menjadi orang pertama yang menjadikan iPod Nano sebagai jam tangan yang menempel tanpa tali. Demi obsesi tersebut, ia rela menanam magnet di pergelangan tangan agar iPod Nano bisa menempel.

"Saya hanya menemukan jam tangan tanpa tali," kata Hurban yang sehari-hari bekerja di sebuah salon tato di Newfield, New Jersey, Amerika Serikat.

Pemuda 21 tahun itu menanam 4 magnet berukuran kecil di pergelanggan tangan kiri. Posisi magnet itu disesuaikan dengan sudut-sudut iPod Nano.

Empat magnet kecil yang ditanam di pergelangan tangan kiri Dave Hurban

Proses Hurban menanam magnet itu diabadikan dalam sebuah video berdurasi 2 menit yang telah diunggah ke Youtube. Video ini telah ditonton lebih dari 1 juta kali, tetapi tak sedikit pula orang yang tidak menyukai video ini.

"Proses ini sebenarnya sederhana, tidak seperti yang Anda pikirkan," ucap Hurban.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com