Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

UC Browser Dihapus Karena Curangi Jumlah Unduhan? Ini Penjelasannya

Tak lama, seorang netizen di Twitter dengan akun @SKZ_14 mengaku sebagai karyawan UC Browser, menulis sebuah posting-an mengenai alasan menghilangnya UC Browser dari Play Store.

Dalam postingannya tersebut, ia menjelaskan UC Browser dihapus sementara dari Play Store selama 30 hari karena menggunakan metode promosi yang menyesatkan dan tidak sehat untuk mendongkrak jumlah pengunduh, alias mencurangi jumlah download.

UC Web selaku induk UC Browser segera merespon postingan ini dan menyatakan Mike Ross bukan karyawan mereka. UC Web juga menyanggah klaim akun tersebut atas hilangnya UC Browser dari Play Store.

Penjelasan UC Web

Menurut UC Web, alasan sebenarnya UC Browser menghilang dari Play Store adalah karena setting tertentu di UC Browser tidak sesuai dengan kebijakan Google.

Hal tersebut menyebabkan UC Browser terpaksa 'dihapus' dari Play Store hanya selama tujuh hari, bukan 30 hari seperti klaim Mike Ross. Penghapusan sementara UC Browser dimulai pada 13 November 2017.

"Kami telah dikonfirmasi oleh Google mengenai penghapusan sementara UC Browser dari Play Store selama 7 hari, dimulai 13 November 2017, karena ada setting tertentu di UC Browser yang tidak sesuai dengan kebijakan Google," jelas UC Web seperti KompasTekno himpun dari Android Authority, Senin (20/11/2017).

"Kami segera melakukan investigasi internal dan memperbaiki masalah tersebut," imbuh mereka.

Lebih lanjut, UC Web menjelaskan bahwa versi terbaru UC Browser telah di-submit ke Google Play, dan sedang menunggu evaluasi dari pihak Google.

"Untuk sementara, pengguna bisa mengunduh UC Browser Mini dari Play Store sebagai alternatif versi UC Browser", imbuh UC Web. UC Browser Mini merupakan versi ringan UC Browser untuk smartpone kelas low-end.

UC Web menjanjikan versi baru UC Browser bakal bisa diunduh melalui Play Store pada pekan depan. Bagi yang masih ingin mengunduh UC Browser, untuk sementara dapat dilakukan secara manual melalui laman resmi UC Web berikut.

https://tekno.kompas.com/read/2017/11/20/10592507/uc-browser-dihapus-karena-curangi-jumlah-unduhan-ini-penjelasannya

Terkini Lainnya

Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke