Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Bikin Video Ala Wes Anderson yang Sedang Tren di TikTok

Video tema ala Wes Anderson ini sebenarnya mengambil referensi dari gaya sinematografi film-film karya Wesley Wales Anderson atau biasa dikenal dengan Wes Anderson.

Sutradara asal Amerika Serikat itu telah menghasilkan beragam karya dengan ciri khas pengambilan gambar yang menarik. Salah satunya palet warna pastel dan font yang tegas. Hal ini yang memberikan daya tarik tersendiri bagi pengguna media sosial membuat video dengan tema serupa.

Sebagian pengguna pun mulai tertarik mencoba bereksperimen mengedit video ala Wes Anderson. Hasilnya pun tak kalah menarik dan tak jarang membuat decak kagum pengguna lain.

Bagi Anda yang tertarik membuat video ala Wes Anderson ternyata cukup mudah dan praktis menggunakan aplikasi edit video CapCut. Aplikasi ini menyediakan template video Wes Anderson.

Pengguna bisa lebih mudah dan praktis hanya dengan memasukkan potongan-potongan video yang direkam. Lantas bagaimana tutorialnya? Selengkapnya berikut ini langkah-langkah mengedit video ala Wes Anderson.

Itulah cara mengedit video ala Wes Anderson dengan mudah dan praktis mengggunakan aplikasi CapCut. Selain mengedit dengan template tertentu, pengguna bisa mengedit video dan foto menjadi satu frame. Ulasannya dapat Anda simak di artikel “Cara Menggabungkan Foto dan Video di CapCut dalam Satu Frame”. Semoga bermanfaat.

https://tekno.kompas.com/read/2023/05/02/11300097/cara-bikin-video-ala-wes-anderson-yang-sedang-tren-di-tiktok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke