Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Download Sound TikTok buat Jadi Nada Dering WA dengan Mudah

KOMPAS.com - TikTok memiliki berbagai macam sound, musik, atau potongan lagu yang menarik. Sound TikTok biasanya dipakai pengguna untuk membuat video. Namun, selain itu, tak jarang juga sound TikTok dipakai juga jadi nada dering di aplikasi WhatsApp (WA).

WhatsApp sejatinya memiliki beberapa nada dering bawaan, tetapi nada dering itu mungkin terasa monoton. Dengan menggunakan sound TikTok, nada dering WA bisa menjadi lebih menarik dan sesuai keinginan pengguna.

Jika ingin membuat sound TikTok menjadi nada dering WA, pengguna perlu download terlebih dahulu. Dalam hal ini, pengguna mungkin tertarik untuk mengetahui cara download sound TikTok ke WA.

Untuk diketahui, cara download sound TikTok ke WA itu pada dasarnya cukup mudah. Pengguna bisa memakai beberapa website dengan layanan download sound TikTok. Jika tertarik untuk mencobanya, berikut adalah cara download sound TikTok ke WA.

Cara download sound TikTok

  • Buka aplikasi TikTok dan pilih video berisi sound yang hendak diunduh.
  • Pada video itu, pilih opsi “Bagikan” dengan klik ikon panah ke bawah. Kemudian, pilih opsi “Salin tautan”.
  • Berikutnya, buka website untuk mengunduh sound yang terdapat di video TikTok itu. Salah satu website itu adalah https://musicaldown.com/id/tiktok-mp3.
  • Tempelkan tautan yang tadi telah disalin ke website tersebut.
  • Setelah itu, klik opsi “Unduh” dan tunggu beberapa saat hingga file sound TikTok berformat MP3 siap untuk diunduh.
  • Lakukan pengunduhan dan kini pengguna memiliki sound TikTok yang tersimpan di memori penyimpanan HP.

Setelah memiliki sound TikTok di HP, pengguna bisa mulai membuatnya menjadi nada dering WhatsApp. Adapun cara membuat sound TikTok jadi nada dering WA adalah sebagai berikut.

Demikianlah penjelasan lengkap mengenai cara download sound TikTok ke WA. Sebagai informasi tambahan, cara download sound TikTok ke WA di atas sayangnya tidak dapat diaplikasikan pada WhatsApp untuk iPhone.

Cara download sound TikTok ke WA seperti yang dijelaskan di atas hanya dapat dilakukan pada HP Android. Dalam tutorial kali ini, KompasTekno menggunakan HP berbasis Android 10 dengan antarmuka MIUI 12.5.

Berbeda platform Android yang digunakan bisa jadi berbeda pula langkah-langkahnya dalam membuat sound TikTok menjadi nada dering WA.

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

https://tekno.kompas.com/read/2024/01/23/12150007/cara-download-sound-tiktok-buat-jadi-nada-dering-wa-dengan-mudah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke