Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Google Umbar Android 15 Versi Awal, Ini Fitur Barunya

KOMPAS.com - Google resmi mengumbar sistem operasi (OS) smartphone terbaru Android 15 untuk pertama kalinya ke publik. Sama seperti Android 14 tahun lalu, versi Android 15 yang diperkenalkan pertama kali adalah versi pengembang (Developer Preview).

Google sebenarnya tak mengumbar desain atau tampilan suksesor Android 14 tersebut.

Namun dalam penjelasan mengenai Android 15 Developer Preview, Google mengatakan OS ponsel tersebut kini fokus di peningkatan fitur, terutama di aspek konektivitas antara perangkat keras (hardware) dan perangkat lunak (software).

Di Android 15, pengguna disebut akan lebih mudah mensikronisasi dan melakukan integrasi antara hardware dan software dalam satu ekosistem Android. Dengan begitu, pengguna bisa menikmati fitur-fitur dari suatu aplikasi atau aksesori yang terhubung dengan ponsel mereka secara maksimal. 

Selain peningkatan integrasi software dan hardware, Google juga meningkatkan fitur yang bisa memantau pemakaian baterai dari suatu aplikasi, terutama berdasarkan konsumsi prosesor (CPU), pengolah grafis (GPU), dan lain sebagainya. Artinya, pengguna bisa lebih mencermati aplikasi apa saja yang membuat baterai boros.

Lalu, Android 15 juga membawa peningkatan fitur privasi dan keamanan untuk sistem dan file dari sebuah aplikasi. Salah satu peningkatan ini hadir lewat versi terbaru Privacy Sandbox, dan dengan fitur tersebut, pengguna bisa memantau aplikasi apa saja yang mengancam privasi dan keamanan pengguna.

Di samping fitur yang sudah disebutkan di atas, Android 15 juga hadir dengan peningkatan di sejumlah aplikasi sistem, salah satunya aplikasi Screen Recorder yang kini bisa merekam kegiatan di satu aplikasi (bukan di satu layar yang sedang dilihat).

Ada pula beberapa pembaruan lainnya seperti peningkatan fitur dan kualitas kamera untuk aplikasi ketiga. Kini, para pengembang aplikasi yang memanfaatkan kamera ponsel bisa menambahkan fitur-fitur kamera yang ada di aplikasi kamera sistem, macam fitur low light, intensitas cahaya lampu kamera ponsel atau flash, dan lain sebagainya.

Lantas, kapan Android 15 akan dirilis ke publik? Rencananya, Android 15 versi Developer Previews akan disebar ke para pengembang mulai Februari ini, tepatnya pekan ini, hingga Maret mendatang.

Ke depannya, Android 15 versi Beta akan disebar sekitar April hingga Juli mendatang, sedangkan versi stabil diprediksi akan meluncur setelah bulan Juli, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TheVerge, Senin (19/2/2024).

https://tekno.kompas.com/read/2024/02/20/07000047/google-umbar-android-15-versi-awal-ini-fitur-barunya

Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke