Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Microsoft dan OpenAI Dikabarkan Bikin Stargate, Superkomputer AI Terbesar

KOMPAS.com - Microsoft dan OpenAI dilaporkan berencana membangun instalasi superkomputer atau data center AI terbesar yang diberi nama “Stargate”. Anggaran yang disiapkan kabarnya mencapai 100 miliar dollar AS (sekitar Rp 1.590 triliun).

Proyek yang bernilai jauh lebih tinggi dibandingkan kebanyakan data center lain pada umumnya itu diperkirakan bakal didanai sebagian besar oleh Microsoft. Komputer-komputer di dalamnya bakal menampung jutaan chip akselerator AI.

Microsoft dan Open AI sendiri diketahui memang menjalin kemitraan untuk pengembangan kecerdasan buatan. Sebanyak 5 instalasi AI bakal dikembangkan selama 6 tahun ke depan sebagai bagian dari kerja sama kedua pihak.

Dari kelima instalasi tersebut, Stargate merupakan yang terbesar. Jika semua berjalan lancar, Stargate akan operasional pada 2028.

Untuk sekarang, kedua pihak ditengarai masih mengevaluasi calon pemasok chip AI untuk proyeknya, termasuk di antaranya Nvidia dan AMD. Disebutkan juga bahwa Microsoft sedang menimbang untuk memenuhi kebutuhan dengan memasok hardware buatan sendiri.

Detil lebih lanjut menyangkut hardware yang bakal dipakai dan lokasi kabarnya masih belum ditentukan. Ada kemungkinan Stargate bakal berupa beberapa data center di satu lokasi.

Dikarenakan tugas-tugas komputasi berjumlah besar dan panas yang dihasilkannya, Stargate kemungkinan juga akan memerlukan inovasi baru seperti server rack yang lebih padat dan solusi cooling yang mumpuni.

Kemitraan Open AI dan Microsoft sudah berlangsung sejak 2019. Kedua pihak sudah membangun sejumlah super komputer AI dalam rangka pengembangan kecerdasan buatan ChatGPT serta teknologi AI generatif lainnya.

Untuk jangka pendek, Microsot sudah menyetujui ekspansi data center senilai 1 miliar dollar AS (Rp 15,9 triliun) di Mount Pleasant, Winconsin, AS, yang bisa berkembang menjadi sistem senilai 10 miliar dollar AS (Rp 159 triliun) untuk mulai beroperasi di 2026.

Secara keseluruhan, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari TechSpot, Rabu (3/4/2024), nilai semua proyek AI masa depan Microsoft dan Open AI mencapai 115 miliar dollar AS (Rp 1.832 triliun).

https://tekno.kompas.com/read/2024/04/03/15020007/microsoft-dan-openai-dikabarkan-bikin-stargate-superkomputer-ai-terbesar

Terkini Lainnya

HP Vivo Y200T dan Y200 GT Meluncur dengan Baterai Jumbo 6.000 mAh

HP Vivo Y200T dan Y200 GT Meluncur dengan Baterai Jumbo 6.000 mAh

Gadget
Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Resmi Masuk Indonesia, Harga Mulai Rp 3 Jutaan

Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Resmi Masuk Indonesia, Harga Mulai Rp 3 Jutaan

Gadget
iQoo Neo 9S Pro Resmi, HP Android Dimensity 9300 Plus Rp 6 Jutaan

iQoo Neo 9S Pro Resmi, HP Android Dimensity 9300 Plus Rp 6 Jutaan

Gadget
Microsoft Luncurkan Laptop Surface Copilot Plus PC Pertama dengan Chip Snapdragon X Series

Microsoft Luncurkan Laptop Surface Copilot Plus PC Pertama dengan Chip Snapdragon X Series

Gadget
Apple Rilis iOS 17.5.1, Perbaiki Bug Penyebab Foto yang Sudah Dihapus Muncul Lagi

Apple Rilis iOS 17.5.1, Perbaiki Bug Penyebab Foto yang Sudah Dihapus Muncul Lagi

Software
Google, Meta, dan Microsoft Kembangkan 'SLM', Model Bahasa untuk Program AI Lebih Murah

Google, Meta, dan Microsoft Kembangkan "SLM", Model Bahasa untuk Program AI Lebih Murah

Software
Microsoft Umumkan Copilot+ PC, Standar Laptop dengan Dukungan AI

Microsoft Umumkan Copilot+ PC, Standar Laptop dengan Dukungan AI

Gadget
Bos Google Mengaku 'Kecepetan' Rilis Kacamata Pintar Google Glass

Bos Google Mengaku "Kecepetan" Rilis Kacamata Pintar Google Glass

Hardware
Ramai soal iPhone Terdaftar di Kemendikbud, Begini Penjelasannya

Ramai soal iPhone Terdaftar di Kemendikbud, Begini Penjelasannya

Gadget
Game Pesaing 'Mobile Legends' Rilis di Indonesia 20 Juni

Game Pesaing "Mobile Legends" Rilis di Indonesia 20 Juni

Game
Game 'PUBG Mobile' Bagi-bagi 9 Skin Permanen Gratis, Ada Kostum Baru Khusus Musim Ini

Game "PUBG Mobile" Bagi-bagi 9 Skin Permanen Gratis, Ada Kostum Baru Khusus Musim Ini

Game
Uni Eropa Selidiki Facebook dan Instagram gara-gara Bikin Candu

Uni Eropa Selidiki Facebook dan Instagram gara-gara Bikin Candu

e-Business
Flash Disk Ini Kecil tapi Tahan hingga 200 Tahun

Flash Disk Ini Kecil tapi Tahan hingga 200 Tahun

Hardware
Telkomsel Rilis Paket Data Streaming Anime Tanpa Iklan, mulai Rp 11.000

Telkomsel Rilis Paket Data Streaming Anime Tanpa Iklan, mulai Rp 11.000

e-Business
Sejarah Bethesda, Pembuat Game Fenomenal 'Skyrim' yang Nyaris Bangkrut

Sejarah Bethesda, Pembuat Game Fenomenal "Skyrim" yang Nyaris Bangkrut

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke