Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Inovator Software Lokal Diganjar Hadiah Rp 1 Miliar

Kompas.com - 11/02/2009, 20:27 WIB

JAKARTA, RABU - Microsoft Indonesia dan SENADA, sebuah proyek yang didanai USAID untuk memperkuat daya saing Indonesia, Rabu (11/2), mengumumkan tiga pemenang kompetisi iMULAI 2.0 yang ditujukan kepada para pengembang software lokal. Total hadiah yang diboyong total sekitar Rp 1 miliar.

"Kami sangat bangga melihat pertumbuhan kualitas dan kuantitas peserta iMULAI 2.0. Ini semakin membulatkan tekad kami untuk terus meningkatkan daya saing industri teknologi informasi Indonesia di tingkat global," ujar Tony Chen, Presiden Direktur PT Microsoft Indonesia, seperti dilansir dalam siaran pers Kedubes AS, di Jakarta, Rabu (11/2).

Ketiga pemenang masing-masing akan memperoleh dana pengembangan inovasi senilai 25.000 dolar AS, produk-produk dan teknologi Microsoft senilai 8.000 dolar AS, dan perangkat keras senilai 2.500 dolar AS. Mereka juga mendapat kesempatan untuk ikut dalam ajang internasional Microsoft TechED yang akan diselenggarakan di Malaysia.

Kompetisi ini merupakan yang kedua kalinya diadakan dengan tujuan memupuk semangat inovasi dan kewirausahaan di kalangan bisnis Indonesia. Sebanyak 50 peserta terbaik dalam ajang ini akan memperoleh aplikasi perangkat lunak Microsoft senilai 400.000 dolar AS.

Kompetisi iMULAI 2.0 diselenggarakan mulai 1 November hingga 5 Desember 2008. Selama rentang waktu tersebut, sejumlah perusahaan TI, mahasiswa, dan LSM mengirimkan 63 aplikasi inovatif. Dewan juri dari Microsoft, SENADA dan USAID memilih tiga pemenang dengan mempertimbangkan keaslian ide dan potensi dampaknya bagi daya saing bisnis.

Pemenang pertama adalah Grafika Valley Mobile@Act, sebuah aplikasi berbasis web dan telepon seluler yang memungkinkan para karyawan usaha kecil dan menengah serta para pelanggan dan pemasok melakukan tugas-tugas harian seperti mengakses informasi perusahaan secara real time.

Kedua, AMN (PT. Azadirachta Mandiri) Collaborative eBusiness System (CES), sebuah aplikasi Perencanaan Sumber Daya Perusahaan (Enterprise Resource Planning/ERP) bergerak yang dirancang khusus untuk komunikasi business-to-business (B2B) antara produsen dan konsumen.

Ketiga, PT. Immedia Visi Solusi, aplikasi untuk penyiaran radio internet yang merupakan sebuah konsep baru untuk Penyiaran Radio Internet yang akan menyediakan media komunikasi dan pemasaran, memberikan klien akses bebas kepada informasi langsung interaktif yang dapat didengarkan dan diulang sesering mungkin, dalam format dwibahasa (Indonesia dan Inggris).(ANT)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Software
Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Software
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Gadget
Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

e-Business
Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Software
Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Internet
Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

e-Business
Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

e-Business
Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Game
Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

e-Business
Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Software
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

e-Business
Penjualan Sony PlayStation 5 Turun, Tapi Lebih Laris dari Xbox S/X

Penjualan Sony PlayStation 5 Turun, Tapi Lebih Laris dari Xbox S/X

Game
Google Umumkan Fitur Keamanan Baru di Android 15

Google Umumkan Fitur Keamanan Baru di Android 15

Software
Apa Itu Proyek Astra Google? Begini Gambaran dan Penggunaannya di Masa Depan

Apa Itu Proyek Astra Google? Begini Gambaran dan Penggunaannya di Masa Depan

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com