Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Banci tapi Rendong" Karya Mahasiswa UNG

Kompas.com - 03/09/2010, 22:04 WIB

GORONTALO, KOMPAS.com — Video amatir Banci tapi Rendong yang "menghebohkan" ternyata karya seorang mahasiswa Universitas Negeri Gorontalo (UNG), yang direkamnya pada awal bulan Ramadhan. Video itu merupakan pelesetan tembang lawas "Benci tapi Rindu".

Pelaku dalam video itu adalah Faisal Abdul Hamid Tauwo (22), mahasiswa pada Jurusan Seni Drama Tari dan Musik (Sendratasik), Fakultas Sastra dan Budaya (FSB) UNG, yang kini duduk di semester empat.

Faisal, yang ditemui Antara di kampusnya, Jumat, mengatakan, video tersebut direkam dalam kamar pribadinya pada suatu siang di awal bulan Ramadhan dengan menggunakan kamera telepon selulernya.

"Daripada bingung sendirian, lumayan juga untuk melupakan sejenak lapar dan haus," begitu dalih lelaki berpostur ceking ini.

Sebuah bra tak bertali berwarna hitam, yang dia jadikan kostum agar mirip dengan penampilan waria, di dalam video itu, dia pinjam dari seorang keponakannya.

Video karya Faisal sebelumnya beredar luas dari satu ponsel ke ponsel lainnya di Gorontalo, juga pada laman Facebook. Ulah kocak Faisal saat menirukan (lipsync) lagu "Benci tapi Rindu" itulah yang membuat video itu kian dicari dan diminati.

Bahkan belakangan, video tersebut berdurasi 4 menit 40 detik ini muncul di YouTube tercatat diunggah, Rabu (1/9/2010).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com