Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Brother Hadirkan Solusi Cetak Foto Langsung dari Ponsel

Kompas.com - 09/01/2012, 16:18 WIB

KOMPAS.com - Ketika memotret dengan ponsel, kita harus memindahkan data gambar ke komputer, melakukan editing, baru kemudian melakukan pencetakan (print). Ada banyak tahap yang dilakukan untuk mencetak gambar yang ada di ponsel.

Bagaimana bila kita ingin mencetak gambar langsung dari ponsel? Produsen printer Brother punya solusinya.

Dengan tiga printer terbaru dari Brother ini, Anda dapat nge-print langsung dari ponsel, tanpa perlu menggunakan komputer sama sekali. Printer-printer tersebut adalah Brother New Inkjet Series DCP-J725DW, MFC-J430W, dan MFC-J625DW.

Lalu bagaimana caranya? Sebelumnya, ponsel iPhone atau Android Anda harus sudah memiliki aplikasi 'iPrint and Scan'. Aplikasi ini bisa diunduh dari App Store dan Android Market. Setelah aplikasi di-install, Anda harus terhubung dengan jaringan WiFi agar bisa terhubung dengan printer.

Dengan menggunakan aplikasi tersebut, Anda bisa mencetak foto/dokumen dari Android dan iPhone. Khusus untuk Apple, printer ini juga mendukung produk lain Apple seperti iPod dan iPad.

Foto atau gambar dari ponsel Anda bisa diedit, dicetak, menggunakan aplikasi tersebut. Filenya pun bisa langsung disimpan di iCloud atau di-share ke Facebook.

Selain langsung terhubung dengan ponsel pintar menggunakan koneksi wireless, mencetak gambar dengan printer ini juga bisa menggunakan berbagai jenis kartu memori, seperti Memory Stick duo/pro/pro duo, microSD, SD card, atau MMC card.

Printer layar sentuh multifungsi

Ketiga printer ini bisa juga berfungsi sebagai mesin scan, fax, dan photo copy. Ketiganya merupakan printer dengan layar sentuh dan memiliki layar preview sebelum foto dicetak.

Sebagai printer, produk ini memiliki keunggulan fitur Photo Print Tab, dimana pengguna bisa memilih file yang akan dicetak, menentukan jumlah print setiap file, hanya dengan menggunakan satu tab.

Fitur Ink Save Mode membantu pengguna mencetak teks bergambar, menjadi warna hitam-putih, dengan tetap mempertahankan warna hitam teks.

"Biasanya saat mencetak gambar berwarna ke dalam format hitam-putih, maka teks akan berubah warna menjadi abu-abu, mengikuti gambar, sedangkan dengan printer ini, kita bisa membuat gambar menjadi abu-abu dan  teks tetap hitam normal," ujar Deny Santosa, Sales dan Marketing Manager PT. Brother International Sales Indonesia, dalam jumpa pers di Hotel Shangri La Jakarta, Senin (9/12/2012).

Printer ini juga bisa melakukan print bolak-balik, sehingga bisa menghemat penggunaan kertas. Dengan teknologi Duplex yang dimiliki printer ini, maka meskipun melakukan print bolak-balik, tinta tidak akan tembus ke belakang sehingga tidak mengganggu tampilan cetak.

Sebagai scanner, produk ini memiliki fitur Pre-scan, yakni pengguna dapat melakukan scan pada gambar ukuran besar dengan resolusi rendah, kemudian hasil scan-nya di-crop dan dipilih bagian mana yang akan diambil, lalu bagian itu yang kemudian di-scan ulang dengan resolusi tinggi.

Ada pula fitur Auto Crop, dimana pengguna bisa memasukkan banyak gambar ke dalam mesin scan sekaligus dan scanner akan memisahkan secara otomatis setiap gambar ke dalam file yang berbeda-beda.

Tanpa kabel

Ketiga jenis printer ini bisa terhubung dengan 25 PC atau laptop dengan menggunakan jaringan wireless. Jika tidak ada koneksi wireless, maka printer ini sendiri yang akan berfungsi sebagai router wireless.

Sehingga, printer ini tidak membutuhkan kabel untuk bisa terkoneksi dengan PC atau laptop manapun, seperti printer-printer yang sudah ada selama ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Mau Pakai Starlink, Siapkan Kartu Kredit dan Rp 8 Jutaan untuk Pembayaran Pertama

    Mau Pakai Starlink, Siapkan Kartu Kredit dan Rp 8 Jutaan untuk Pembayaran Pertama

    e-Business
    HP Oppo yang Sanggup Belah Durian Bisa Dibeli di Indonesia, Harga Rp 2 Jutaan

    HP Oppo yang Sanggup Belah Durian Bisa Dibeli di Indonesia, Harga Rp 2 Jutaan

    Gadget
    Selamat Tinggal Twitter.com, X.com Resmi Ambil Alih

    Selamat Tinggal Twitter.com, X.com Resmi Ambil Alih

    Software
    'PUBG Mobile' 3.2 Dirilis, Bawa Mode Baru 'Mecha Fusion'

    "PUBG Mobile" 3.2 Dirilis, Bawa Mode Baru "Mecha Fusion"

    Game
    Bukti Tablet Xiaomi Redmi Pad Pro Segera Masuk Indonesia

    Bukti Tablet Xiaomi Redmi Pad Pro Segera Masuk Indonesia

    Gadget
    Belum Banyak yang Tahu, Logo Apple di iPad Pro 2024 Punya Fungsi 'Tersembunyi'

    Belum Banyak yang Tahu, Logo Apple di iPad Pro 2024 Punya Fungsi "Tersembunyi"

    Hardware
    Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

    Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

    Game
    Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

    Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

    Software
    Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

    Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

    Gadget
    Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

    Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

    Game
    iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

    iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

    Gadget
    Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

    Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

    e-Business
    Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

    Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

    Internet
    Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

    Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

    e-Business
    Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

    Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

    Gadget
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com