Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Galaxy S7 Edge Pengganti Note 7 Malah Terbakar

Kompas.com - 24/10/2016, 12:24 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

KOMPAS.com - Seorang pengguna Samsung Galaxy S7 Edge datang ke salah satu gerai operator seluler di AS, mengatakan ponsel miliknya itu terbakar dengan sendirinya saat di-charge.

Hal itu terungkap setelah seorang karyawan operator seluler mengirim e-mail kepada PhoneArena, menjelaskan detil permasalahannya, berikut bukti foto Galaxy S7 Edge yang hangus.

Dikutip KompasTekno, Senin (24/10/2016), pemilik Galaxy S7 Edge tersebut mengaku sedang mengisi ulang baterai ponselnya, sambil ditinggal tidur semalaman.

Adapun unit charger yang dia pakai adalah charger asli bawaan Samsung.

Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa S7 Edge yang terbakar itu adalah ponsel pengganti yang ia dapat setelah menukar Galaxy Note 7 versi kedua yang diklaim Samsung telah diperbaiki baterainya.

Samsung memang telah menarik semua Note 7 dari pasaran dan mengehentikan produksi phabletnya itu, setelah versi perbaikan yang diklaim aman tetap saja terbakar di sejumlah negara.

Malang bagi pemilik S7 Edge ini, sebab ia telah menukar Note 7 versi pertama ke versi kedua, lalu menukarnya kembali dengan S7 Edge yang justru berujung bencana.

Kasus S7 Edge yang meledak dan dilaporkan juga terjadi di Ohio, AS bulan lalu. Pemiliknya mengalami luka bakar tingkat dua dan menuntut ganti rugi dari Samsung.

Belum ada keterangan resmi dari Samsung perihal kejadian ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com