Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen dan Hasil MPL ID Season 9 Pekan ke-6, Aura Fire Belum Mampu Tekuk RRQ Hoshi

Kompas.com - 28/03/2022, 10:15 WIB
Bill Clinten,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pekan keenam babak liga (Regular Season) kompetisi Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 9 usai digelar pada 25-27 Maret lalu.

Pada hari ketiga alias hari terakhir di pekan tersebut, Minggu (27/3/2022), Aura Fire belum bisa menghentikan kemenangan beruntun yang diraih RRQ Hoshi selama beberapa pekan terakhir.

Dalam pertandingan pamungkas yang digelar pada pukul 17.30 WIB tersebut, RRQ Hoshi berhasil menang tipis atas Aura Fire dengan skor 2-1.

Aura Fire sendiri sebenarnya sempat merebut kemenangan di game pertama dari RRQ Hoshi dengan skor 14-6.

Game yang digelar selama sekitar 12 menit itu berhasil didominasi Aura Fire berkat permainan hero Karina dari "High" dan Atlas dari "God1va" yang cukup baik.

RRQ Hoshi lantas membalas kekalahannya di game kedua dengan game yang berdurasi 15 menit dengan skor 10-6.

Permainan hero Uranus "R7" dan Karina "Alberttt" berhasil menghancurkan strategi Aura Fire dan membuat skor pertandingan sementara menjadi 1-1.

Hasil pertandingan RRQ Hoshi vs Aura Fire.YouTube/MPLIndonesia Hasil pertandingan RRQ Hoshi vs Aura Fire.

Di game ketiga, Aura Fire sebenarnya sempat unggul di tahap awal (early) game dan bermain cukup agresif, terutama permainan hero Fanny dari "Kabuki".

Namun, dominasi permainan yang dilakukan R7 dengan Uranus-nya, serta Alberttt dengan Ling-nya di tahap akhir (late) game berhasil memberikan banyak momentum bagi RRQ HOshi untuk membalikkan keadaan.

Dalam game yang berdurasi cukup lama, yaitu sekitar 28 menit, RRQ Hoshi akhirnya berhasil menaklukkan Aura Fire dengan skor tipis 14-15.

Baca juga: Jadwal MPL ID S9 Sabtu 26 Maret, RRQ Hoshi dan Evos Legends Berlaga

Bigetron Alpha tekuk Geek Fam

Sebelum laga Aura Fire vs RRQ Hoshi ditayangkan, ada satu pertandingan yang ditayangkan lebih dulu, yaitu laga antara Bigetron Alpha dan Geek Fam pada pukul 15.00 WIB.

Di pertandingan tersebut, Bigetron Alpha berhasil mendapatkan kemenangan sempurna atas Geek Fam dengan skor 2-0 tanpa balas.

Pada game pertama yang berdurasi sekitar 13 menit, Bigetron Alpha sukses menghasilkan skor 12-5 berkat permainan agresif dari hero Beatrix "Matt" dan Karina "Maxxx".

Hasil pertandingan Bigetron Alpha vs Geek Fam.YouTube/MPLIndonesia Hasil pertandingan Bigetron Alpha vs Geek Fam.

Sementara itu di game kedua yang berdurasi sekitar 15 menit, BIgetron Alpha kembali mendominasi dengan skor 13-6 berkat permainan cerdik dari hero Chou milik "Rippo" serta Cecillion milik "Bottle".

Baca juga: Hasil Pertandingan MPL ID Season 9 Pekan Ke-6 Hari Ke-2, RRQ Hoshi Gas Terus

Hasil klasemen sementara MPL S9

Dengan kemenangannya atas Aura Fire, RRQ Hoshi berhasil menambah agregat skor yang mereka peroleh menjadi 13 poin, meningkat dari 10 poin yang diperoleh pada pekan lalu.

Mereka pun masih perkasa dan tetap berada di posisi pertama di hasil klasemen sementara MPL ID Season 9 babak Regular Season setelah pekan keenam rampung.

Sementara itu, Aura Fire masih berada di posisi ketiga dengan perolehan agregat skor 6 poin, meningkat dari 5 poin di klasemen pekan lalu.

Di sisi lain, kemenangan Bigetron Alpha membuat agregat skor yang mereka peroleh menjadi -4 poin dan mereka tetap berada di posisi keenam dalam klasemen.

Adapun Geek Fam masih berada di posisi terakhir klasemen dengan agregat skor -19 poin lantaran belum pernah sama sekali memenangkan satu pertandingan di babak Regular Season.

Selengkapnya, berikut hasil klasemen sementara MPL ID Season 9 babak Regular Season setelah pekan keenam digelar, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari MPLIndonesia, Senin (28/3/2022).

Posisi Nama Tim Jumlah Pertandingan (Menang-Kalah) Jumlah Game (Menang-Kalah) Agregat Poin
1. RRQ Hoshi 9-2 19-6 13
2. Onic Esports 7-3 14-6 8
3. Aura Fire 7-4 16-10 6
4. Evos Legends 6-4 13-13 0
5. Alter Ego Esports 5-5 13-11 2
6. Bigetron Alpha 5-6 11-15 -4
7. Rebellion Genflix 3-8 10-16 -6
8. Geek Fam 0-10 1-20 -19

***

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com