Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenapa Tidak Bisa Invite Collaborator Pengguna Lain di Instagram? Ini Dia Alasannya

Kompas.com - 05/11/2023, 12:46 WIB
Soffya Ranti

Penulis

KOMPAS.com - Instagram memiliki beragam fitur terbaru yang memungkinkan pengguna bisa mengoptimalkan berbagai unggahan kontennya. Salah satunya fitur Collaborator/Kolaborasi yang bermanfaat bagi kreator konten berkolaborasi.

Pengguna yang menggunakan fitur ini nantinya akan memunculkan postingan atau unggahan yang sama di masing-masing akunnya. Hal ini tentu akan meningkatkan keterlibatan audiens pada akun masing-masing.

Namun tak jarang pengguna tidak bisa mengundang akun kolaborator atau pengguna yang ingin diajak kolaborasi. Lantas apa penyebab pengguna tidak bisa menggunakan Invite Collaborator? Berikut ini beberapa alasannya.

Baca juga: Cara Logout Akun Instagram yang Tertaut di Perangkat Lain

Akun pengguna bersifat pribadi

Apabila Anda tidak bisa mengundang pengguna lain dengan fitur “Invite Collaborator” bisa jadi pengguna tersebut menggunakan mode pribadi dan privat. Bisa atau tidaknya Anda berkolaborasi dengan seseorang di postingan Instagram Anda bergantung pada pengaturan privasi akun tersebut.

Maka dari itu apabila pengguna tersebut ingin berkolaborasi dengan memanfaatkan fitur Collaborator maka harus mengubah pengaturan akun IG terlebih dahulu. Begini cara mengubah akun privat ke publik.

  • Buka akun Instagram Anda
  • Klik menu garis tiga di pojok kanan atas
  • Gulir ke bawah hingga menemukan “Privasi Akun”
  • Selanjutnya atur menjadi akun publik

Bukan akun profesional atau bisnis

Apabila akun publik masih saja tidak bisa diundang sebagai kolaborator, bisa jadi mode IG pribadi lah yang menjadi penyebabnya. Cobalah untuk beralih ke mode IG profesional agar bisa menerima undangan kolaborasi dari kreator lain.

Apabila akun pengguna masih berada di mode pribadi, berikut ini cara mengubahnya menjadi akun profesional.

  • Buka akun Instagram Anda
  • Klik menu tiga garis vertikal di pojok kanan atas
  • Pilih “Pengaturan dan privasi”
  • Gulir ke bawah hingga menemukan menu “Untuk profesional” dan pilih “Jenis dan fitur akun”
  • Pilih “Beralih ke profesional”

Pengguna membatasi siapa yang dapat menandai mereka

Selain kedua alasan di atas, pengguna tidak bisa diundang sebagai kolaborator karena pengguna lain membatasi siapa saja yang dapat menandai mereka. Maka dari itu harus mengubah pengaturan batasan tag. Berikut ini cara mengubah batasan tag pengguna.

  • Buka akun Instagram Anda
  • Pilih tiga garis vertikal di pojok kanan atas dan pilih “Pengaturan dan privasi”
  • Gulir ke bawah dan pilih “Penyebutan dan tanda”
  • Pilih “Semua orang”

Aplikasi masih berada di versi lama

Apabila pengguna masih tidak bisa mengundang kolaborator, maka cobalah untuk memperbaru aplikasi. Bisa jadi terdapat bug atau eror dari aplikasi yang menyebabkan fitur tidak berfungsi. Anda bisa memperbarui aplikasi di Play Store (Android) atau App Store (iOS).

Baca juga: 4 Trik Mengetahui Siapa yang Blokir Kita di Instagram

Itulah beberapa cara mengatasi mengapa Anda tidak bisa menggunakan fitur Invite Collaborator. Semoga membantu.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com