Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meletus, Galaxy Ace 2 Sampai Tercerai-berai

Kompas.com - 09/12/2014, 10:06 WIB
Deliusno

Penulis

Sumber MASHABLE
KOMPAS.com - Sebuah Samsung Galaxy Ace 2 meledak tanpa sebab yang jelas. Peristiwa ini dialami oleh Hope Casserly di Kanada, yang membeli perangkat ini pada Juni 2013.

Pada media CBC, seperti KompasTekno kutip dari Mashable, Selasa (9/12/2014), Casserly menceritakan, pada 22 Oktober 2013 malam, sekitar pukul 1:30 dini hari, ia terbangun ketika mendengar suara letusan yang cukup keras dari arah balik tubuhnya.

Casserly sempat terpana selama beberapa saat, sebelum akhirnya menyadari bahwa baterai dari ponsel miliknya itu sedang terbakar.

"Bagian belakang tubuh saya menghadap ke ponsel itu dan... saya melihat ada cahaya di bahu saya, yang ternyata adalah bagian dalam baterai sedang terbakar. Perangkat itu kemudian menghantam tembok dan jatuh ke ranjang," ungkap Casserly.

Casserly mengklaim, akibat letusan tersebut, bagian baterai dan casing baterai sampai terpisah dan melayang ke arah berbeda. Bagian yang terpisah itu membuat beberapa kebakaran kecil di dua tempat yang berbeda.

"Saya menyadari telah terjadi kebakaran dan dalam keadaan setengah duduk, saya mematikan api menggunakan bantal," kata Casserly.

Facebook
Galaxy Ace 2 milik Hope Casserly
Lebih lanjut, mahasiswi tahun keempat jurusan Ilmu Komputer dari Universtias Guelph ini menjelaskan, Galaxy Ace 2 miliknya ini sedang tidak dalam keadaan diisi dayanya. Baterainya pun sedang dalam keadaan penuh, sekitar 93 persen.

Pihak Samsung sudah turun tangan dalam menyelidiki kasus ini. Kesimpulan dari hasil analisis tim ahli Samsung memperlihatkan bahwa Casserly ternyata menggunakan baterai dari pihak ketiga.

Akan tetapi, Casserly membantah hasil analisis tersebut dengan menyatakan bahwa ia tidak pernah mengganti baterai sejak membeli Galaxy Ace 2 tersebut tahun lalu.

Pada akhirnya, Samsung tetap memberikan perangkat pengganti kepada Casserly. Namun, Casserly menyatakan belum akan menggunakan Galaxy Ace 2 baru milikinya ini. Ia mengaku khawatir, peristiwa terbakarnya ponsel ini akan terjadi kembali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com