BrandzView
Konten ini merupakan kerja sama Kompas.com dengan Oppo

Smartphone Tanpa Bezel Oppo Meluncur Desember

Kompas.com - 20/04/2015, 15:09 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Oppo punya dua ponsel yang disebut-sebut bakal meluncur di Indonesia. Satu berupa ponsel super tipis Oppo R7, satu lagi berupa ponsel mutakhir yang dirancang tanpa bezel.

Bezel adalah sebutan untuk bagian yang biasanya membatasi layar ponsel dengan bagian tepinya. Ponsel tanpa bezel tersebut telah ramai menyebar melalui sebuah video, meskipun hingga kini belum diketahui apa namanya.

Chief Executive Officer Oppo Indonesia Jet Lee, saat ditemui di sela-sela peluncuran Oppo Experience Store di Istana Bandung Electronic Center, Sabtu lalu mengatakan ponsel tanpa bezel itu baru akan diluncurkan pada tahun ini.

"Rencana peluncuran gobalnya pada Desember nanti. Sekarang kami belum mendapatkan pabrik yang bisa memenuhi teknologi tanpa bezel itu. Kami masih mencarinya," ujar Lee.

Satu ponsel lagi, Oppo R7, dikabarkan telah masuk ke dalam proses pengujian ponsel milik Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (Ditjen SDPPI), Kementerian Komunikasi dan Informatika Indonesia. Ponsel yang lahir sebagai adik R5 ini pun dikonfirmasi Lee akan segera meluncur di Tanah Air.

"Kalau ponsel baru untuk Indonesia, kemungkinan akan ada Oppo R7. Rencana peluncurannya sekitar bulan Juni atau Juli, setelah pabrik di Indonesia beroperasi," pungkasnya.

Oppo R7 dirumorkan mengusung chipset MediaTek MT6795 dan kamera utama dengan sensor resolusi 20,7 megapiksel. Resolusi layar 5,5 inci R7 diprediksi bakal mengalami peningkatan menjadi 2560x1600 piksel.

Pantauan KompasTekno, Oppo R7 kemungkinan sudah masuk dalam proses sertifikasi di bali uji Ditjen SDPPI. Dalam laman web resmi instansi pemerintah itu Oppo R7 diberi label R7f.

Saat ini ponsel tersebut tengah menunggu Surat Perintah Pengujian Perangkat, sebelum dapat diuji di balai pengujian perangkat telekomunikasi.

Baca tentang

Terkini Lainnya

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Software
Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar 'Upgrade'

Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar "Upgrade"

Gadget
Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Internet
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com