Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Twitter Siarkan Sesi Tanya Jawab Pemain "Rogue One: A Star Wars Story"

Kompas.com - 01/12/2016, 18:03 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber CNET

KOMPAS.com - Para penggemar Star Wars agaknya sedang menghitung hari hingga 16 Desember 2016. Pada tanggal itu, film spin-off dari antologi Star Wars bakal tayang perdana.

Bertajuk Rogue One: A Star Wars Story, film tersebut lebih fokus bercerita soal sekelompok tentara pejuang yang berusaha mencuri rencana senjata Empire, yakni Death Star.

Sebelum benar-benar menonton filmya secara utuh, Twitter hendak menggelar live-streaming tanya-jawab (Q&A) dengan beberapa pemain, seperti Felicity Jones, Diego Luna, Ben Mendelson, Donnie Yen, dkk dan sutradara Gareth Edwards. Moderator yang akan memandu diskusi adalah Deputi Editor People Magazine, JD Heyman.

Bersamaan dengan itu, Twitter juga menyodorkan penggalan-penggalan footage ketika film diproduksi, sebagaimana dilaporkan Cnet dan dihimpun KompasTekno, Kamis (1/12/2016).

Live-streaming akan digelar pada 2 Desember mendatang, pukul 10.00 Pacific Time. Di Tanah Air, Anda bisa memantaunya pada 3 Desember pukul 01.00 dinihari Waktu Indonesia Barat.

Belum jelas di mana lokasi live-streaming dilangsungkan. Yang jelas, Anda bisa memantaunya lewat tautan ini.

Para penggemar bisa bertanya, memantau, atau berkomentar soal live-streaming tersebut dengan menyematkan tagar #AskRogueOne pada kicauan.

Twitter juga menyediakan emoji menggemaskan dengan nuansa StarWars jika pengguna mematrikan tagar #RogueOne, #DeathStar, #StarWars, dan #StarWarsRogue.

Diketahui, Rogue One mengambil latar waktu setelah Star Wars: Revenge of Sith alias Star Wars episode ketiga. Film ini digadang-gadang bakal lebih banyak menunjukkan adegan perang.

Tokoh-tokoh utama seperti Luke Skywalker, Princess Leia, dan Han Solo, tak bakal jadi primadona pada film tersebut. Bahkan, para Jedi dikatakan tak muncul dalam Rogue One.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com