Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AMD Ryzen 7 Dijual Maret, Berapa Harganya di Indonesia?

Kompas.com - 24/02/2017, 09:16 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

SAN FRANCISCO, KOMPAS.com - Advanced Micro Device (AMD) menghadirkan tiga tipe Ryzen 7 minggu lalu. Prosesor baru dengan arsitektur Zen ini dijanjikan memiliki kinerja mumpuni untuk game 3D, mengerjakan render gambar atau video, hingga overclocking.

Bahkan dalam sebuah hasil uji benchmark yang dipamerkan CEO and President AMD Lisa Su, Ryzen 7 1800x sanggup mengalahkan prosesor Intel Core i7 6900k yang harga banderolnya di kisaran 1000 dollar AS atau Rp 13 juta.

Lalu bagaimana dengan banderol harga untuk masing-masing tipe Ryzen 7?

Pengguna tampaknya tak perlu khawatir soal ini. Pasalnya, AMD tidak tanggung-tanggung menghadapi Intel. Tiga tipe Ryzen 7, yakni 1800x, 1700x, dan 1700, dibanderol dengan harga  jauh lebih murah dibanding pesaingnya itu.

AMD Harga resmi tiga tipe prosesor AMD Ryzen 7

Sebagaimana diumumkan dalam Ryzen Tech Days, di San Francisco, Selasa (21/2/2017) lalu, AMD membanderol prosesor Ryzen 7 1800x seharga 499 dollar AS. Sedangkan harga yang disarankan untuk peritel di Indonesia adalah Rp 6,9 juta.

Tipe di bawahnya, yakni AMD Ryzen 7 1700x dibanderol di kisaran harga 399 dollar AS. Harga retail yang disarankan di Indonesia mulai Rp 5,2 juta.

Sedangkan saudara bungsunya, yakni AMD Ryzen 7 1700 dibanderol di harga 329 dollar AS. Harga retail yang disarankan di Indonesia dalah Rp 4,4 juta.

AMD telah bekerja sama dengan berbagai peritel online dan offline di dunia untuk mulai membuka pemesanan Ryzen 7. Rencananya, prosesor ini akan mulai dijual dan dikirimkan ke para pemesan pada 2 Maret 2017 mendatang.

Sekadar diketahui, dalam workshop yang dilakukan di sela-sela Ryzen Tech Days, AMD menunjukkan bahwa overclocking bisa meningkatkan kecepatan prosesor 1800x hingga 5,1 GHz. Namun perlu dicatat bahwa salah satu konfigurasi yang diterapkan untuk mencapai kecepatan tersebut adalah pemakaian nitrogen cair untuk mendinginkan suhu prosesor hingga -190 derajat celcius.

Belum diketahui berapa hasil yang bisa diperoleh jika pengguna melakukan overclocking hanya dengan dukungan pendingin berbasis udara atau air cooling.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com