Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oppo Boyong Psy ke Indonesia

Kompas.com - 12/11/2016, 11:06 WIB
Deliusno

Penulis

KOMPAS.com — Oppo bakal menggelar konser musik bertajuk "Oppo Selfie Fest" pada Kamis (24/11/2016). Acara tersebut dijadwalkan berlangsung di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD.

Pada pergelaran tersebut, Oppo memboyong berbagai nama besar. Salah satu yang paling menarik perhatian adalah musisi internasional asal Korea Selatan, Psy.

Nama Psy sendiri sejatinya sudah tidak asing lagi di Indonesia. Lagu "GangnamStyle" berhasil menghibur masyarakat Tanah Air dan dunia dalam beberapa tahun belakangan ini.

Peraih penghargaan MTV Europe Music Award 2012 ini tidak hanya dikenal di dunia musik, tetapi juga sangat berpengaruh di dunia maya. Klip lagu "GangnamStyle" yang resmi beredar pada Juli 2012 sudah ditonton lebih dari 2,6 miliar orang di YouTube.

"Psy memberikan kami inspirasi, saat di mana videonya disukai miliaran penggemar di seluruh dunia. Sama seperti tujuan kami untuk menjadi merek smartphone yang sangat disukai penggunanya di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia,” ujar Ivan Lau, CEO Oppo Indonesia, dalam keterangan pers yang KompasTekno terima, Sabtu (12/11/2016).

Selain Psy, turut hadir juga brand ambassador Oppo, seperti Isyana Sarasvati, Chelsea Islan, Reza Rahardian, Chelsea Olivia, dan Robby Purba.

Selain beberapa brand ambassador tersebut, Oppo juga menyuguhkan penampil artis papan atas Indonesia, seperti Sarah Sechan, Geisha, Chakra Khan, dan Maliq & D'essentials.

Vendor smartphone tersebut menggelar acara ini sebagai bentuk ungkapan terima kasih atas dukungan dealer, media, penggemar Oppo yang disebut O-fans, dan para konsumennya.

Masyarakat Indonesia dapat memperoleh tiket konser ini melalui berbagai aktivitas online yang diselenggarakan Oppo, baik melalui jaringan media sosial Oppo Indonesia maupun beberapa media yang menjalin kerja sama.

Informasi lebih jelas mengenai acara ini dapat dilihat melalui tautan http://www.opponesia.com.

“Kami sangat bersyukur dapat tumbuh dan berkembang di Indonesia selama ini melalui dukungan dealer, media, user, dan penggemar setia kami, O-fans. Perayaan ini merupakan momentum kilas balik di mana kami berusaha mengembangkan dan menghasilkan produk terbaik bagi Indonesia. Kami berkomitmen akan selalu melibatkan peran konsumen dalam setiap produk kami," tutup Ivan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com