Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditantang Duel pada 26 Agustus, Elon Musk Bilang Masih Sakit Punggung

Kompas.com - 08/08/2023, 09:50 WIB
Caroline Saskia,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber CNBC

KOMPAS.com - Elon Musk sudah menyatakan kesiapannya berduel dengan CEO Meta, Mark Zuckerberg. Namun, Elon Musk masih belum menyetujui tanggal duel yang diajukan Zuckerberg yaitu 26 Agustus.

Menurut Elon Musk, ia saat ini masih harus melakukan sejumlah pemeriksaan kesehatan. Ia mengatakan bahwa dirinya sakit punggung dan harus melakukan pengecekan Magnetic Resonance Imaging (MRI) di bagian leher dan punggung bawahnya.

Menurut Musk, skenario terburuknya adalah ia harus menjalani operasi.

“Tanggal pastinya masih berubah-ubah. Saya akan melakukan (pengecekan) MRI di bagian leher dan punggung bawah saya besok. Mungkin harus menjalankan operasi sebelum duel berlangsung. Akan dipastikan minggu ini,” tulis Musk di akun X twitter miliknya dengan handle @elonmusk, Senin (7/8/2023).

Baca juga: Duel Elon Musk Vs Mark Zuckerberg Akan Disiarkan Live di X Twitter

Apabila Musk benar-benar menjalani operasi, kemungkinan besar ia harus rehat sejenak dari seluruh aktivitasnya untuk memulihkan dirinya.

Selain itu, proses operasi yang bakal dijalani kemungkinan besar akan memunda pertandingan duel antara Musk dan Zuckerberg, sebagaimana dikutip KompasTekno dari CNBC, Selasa (8/8/2023).

Sebelumnya, kedua pihak sudah sepakat melakukan duel dan menyiarkan kegiatan tersebut secara langsung. Zuckerberg sempat menyarankan pertandingan dapat digelar pada 26 Agustus 2023.

"Saya siap hari ini. Saya sarankan 26 Agustus seperti ketika dia menantang pertama kalinya, tetapi dia belum konfirmasi. Tak sabar," tulis Zuckerberg di Threads, seraya mengunggah tangkapan gambar (screenshot) kicauan Elon Musk.

Tangkapan layar postingan Mark Zuckerberg menerima tantangan Elon MuskKompas.com/Lely Maulida Tangkapan layar postingan Mark Zuckerberg menerima tantangan Elon Musk
Namun, Musk belum memberi konfirmasi tentang kesiapannya di waktu tersebut. Tidak berselang lama, Musk mengonfirmasi kondisi dirinya melalui cuitan di atas.

Awal mula duel Musk vs Zuckerberg

Tantangan duel pertama kali diungkap oleh Musk pada Juni lalu. Dalam cuitannya, Musk menulis dirinya siap bertanding dengan Zuckerberg atau yang akrab disapa Zuck.

“Saya siap bertanding jika dia (Zuck) tertawa,” ungkap Musk saat membalas cuitan warganet yang memperingatkannya agar berhati-hati terhadap Zuck karena dirinya tengah berlatih jiu jutsu (salah satu jenis teknik bela diri).

Tantangan itu ternyata langsung diterima oleh Zuckerberg. Melalui akun Instagram pribadinya dengan handle @zuck, CEO Meta itu meminta Musk untuk "share loc" alias share location atau membagikan lokasinya untuk menyanggupi tantangan bos Twitter.

"Kirimkan saya lokasi," tulis Zuck di Instagram Story (IG Story) pribadinya, disertai tangkapan gambar (screenshot) twit tantangan Elon Musk.

Kalimat yang dilontarkan Zuck di IG Story itu dibuat dalam ukuran besar, hampir sepertiga dari tampilan IG Story. Hal ini seolah menandakan bahwa Zuckerberg yakin menerima tantangan Elon Musk.

Baca juga: Adu Kekayaan Mark Zuckerberg Vs Elon Musk, Siapa yang Lebih Tajir?

Gara-gara Meta bikin sosmed pesaing X Twitter

Tantangan kepada Zuckerberg sendiri diunggah Elon Musk saat mengomentari posting @MarioNawfal berjudul "Meta Bakal Luncurkan Pesaing Twitter, Bernama Threads" di Twitter.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com