Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenapa Tidak Bisa Mengirim Video di WhatsApp? Ini Dia Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kompas.com - 20/11/2023, 15:15 WIB
Soffya Ranti

Penulis

KOMPAS.com - WhatsApp menjadi salah aplikasi pesan instan yang biasa digunakan pengguna untuk berkomunikasi. Tak hanya berupa pesan singkat, WA memiliki beragam fitur yang memungkinkan pengguna mengirim file baik foto maupun video.

Umumnya pengguna akan mengirim via WhatsApp karena dirasa cepat dan mudah dijangkau penerima. Kendati demikian tak jarang pengguna mengalami hambatan. Salah satunya video tidak bisa terkirim.

Saat akan mengirim file video, pengguna akan mendapatkan pop up “This video could not be sent please choose a different video”. Lantas mengapa ini terjadi? Selengkapnya beriktu ini penjelasan penyebab dan cara mengatasinya.

Baca juga: Cara Mengurangi Penyimpanan WhatsApp Penuh di HP Android dan iPhone

Penyebab video WhatsApp tidak bisa terkirim

Dilansir dari laman Wootechy, video WhatsApp yang tidak bisa terkirim karena file video yang Anda coba kirim memiliki cache yang terlalu besar untuk server WhatsApp.

Kendati hal ini biasanya tidak menjadi masalah karena WhatsApp umumnya otomatis mengompres file, namun tak jarang file yang akan dikirim terllau besar sehingga mengakibatkan eror dan muncul notifikasi “This video could not be sent please choose a different video”.

Selain itu terdapat faktor lain yang membuat video tidak bisa terkirim, misalnya saja koneksi jaringan buruk, sehingga mempengaruhi mengirim media WhatsApp.

Cara mengatasi video yang tidak bisa terkirim

Pengguna bisa mencoba beberapa cara ini untuk mengatasi masalah ini.

Kompres atau potong video

Salah satu penyebab video tidak bisa terkirim adalah karena cache atau ukuran file video yang terlalu besar. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mengompres video agar ukuran lebih keci, atau mengirim video secara bertahap dengan memotong durasi video sebelum mengirimnya ke penerima.

Mengirim video sebagai file

Anda juga bisa mengirim video dengan format file. Klik ikon (+) di sebelah bilah obrolan, selanjutnya pilih “Dokumen” dan kirim video yang diinginkan. Bisa jadi video yang gagal terkirim bisa diterima.

Pastikan koneksi jaringan internet stabil

Video yang tidak terkirim di WA bisa jadi karena jaringan internet kurang stabil. Bisa jadi video Anda terlalu besar dan membutuhkan koneksi internet yang stabil. Maka dari itu untuk mengatasinya gunakan data internet dengan jaringan yang lebih kuat atau WiFi.

Cek pengaturan waktu WhatsApp yang benar

WhatsApp mengandalkan waktu yang tepat untuk bisa mengirimkan pesan yang selaras dengan servernya. Untuk memastikan Anda berada pada waktu yang tepat dan mengirim video dengan lancar, pastikan berada di waktu yang sesuai. Cara mengatur waktu yang benar:

Pengguna HP Android

  • Masuk ke Pengaturan
  • Pilih “Setelan tambahan”
  • Pilih “Setel waktu otomatis”

Pengguna iPhone

  • Buka “Setelan”
  • Pilih “General”
  • Klik “Date & Time”
  • Pilih “Set Automatically”

Baca juga: 2 Cara Mengganti Background WhatsApp, Bisa Berbeda Tiap Kontak

Hapus cache WhatsApp

Terkadang WhatsApp memiliki banyak sekali file-file sementara (cache) yang menumpuk dan menyebabkan masalah dalam pengiriman video WhatsApp. Maka dari itu pengguna bisa menghapus cache aplikasi WhatsApp .

Hapus cache WA di ponsel Android

  • Buka “Pengaturan”
  • Pilih “Aplikasi” dan klik “Kelola aplikasi”
  • Pilih “WhatsApp”
  • Pilih “Hapus data” dan klik “Hapus cache”

Untuk pengguna iPhone: Pilih Umum > Penyimpanan iPhone > WhatsApp > Aplikasi Offload.

Demikian uraian mengenai penyebab dan cara mengatasi video WhatsApp tidak bisa terkirim. Semoga membantu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com