Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Opsi Facebook Versi Berbayar Semakin Menguat

Sumber dalam menyebut, Facebook mencari tahu apakah Facebook versi bebas iklan akan menarik lebih banyak pengguna untuk bergabung atau tidak.

Dihimpun KompasTekno dari Bloomberg, Senin (7/5/2018), Facebook telah lama meneliti opsi tersebut, namun belum direalisasikan. Skandal privasi yang menerpa Facebook akhir-akhir ini justru menjadi momentum internal yang tepat untuk menimbang lagi opsi berbayar.

Sumber yang enggan disebut namanya tersebut mengatakan rencana Facebook berbayar memang belum kuat dan mungkin tidak sulit terealisasi.

Sebenarnya, CEO sekaligus pendiri Facebook, Mark Zuckerberg telah lama mempertimbangkan alternatif Facebook berbayar. Bukan sebagai model bisnis baru, melainkan untuk menepis alasan umum orang-orang yang meninggalkan Facebook, yakni iklan berbasis data pengguna.

Tahun lalu, Facebook meraup pendapatan 41 miliar dollar AS (sekitar Rp 571 triliun) dengan menjual iklan yang ditargetkan dengan data pengguna. Penelitian internal Facebook beberapa tahun lalu menyimpulkan, pengguna enggan menerima opsi Facebook berbayar.

Opsi tersebut dinilai pengguna sebagai ketamakan Facebook, dengan meminta uang untuk sesuatu yang dijanjikan akan selalu gratis. Namun, Facebook berpikir sentimen pengguna akan berubah.

Tamparan keras penyalahgunaan data pengguna yang dilakukan Cambridge Analytica bisa menjadi titik balik pemikiran pengguna Facebook. Selain memikirkan opsi berbayar, Facebook juga berupaya menambal lubang keamanan di platformnya.

Beberapa perubahan pun dilakukan dengan fitur-fitur baru, seperti pemeringkatan artikel berita sesuai tingkat kepercayaan, dan penggunaan tombol "upvote" dan "downvote" pada komentar.

Pada kuartal I-2018, Facebook menghabiskan sebagian besar pendapatannya untuk mempromosikan manfaat dari jejaring sosial yang didukung iklan. Facebook mengatakan, skema tersebut lebih bisa menyasar banyak orang di setiap tingkat pendapatan.

Namun, Chief Operating Officer (COO) Facebook, Sheryl Sandberg mengatakan skema iklan bukanlah satu-satunya cara monetisasi.

"Kami tentu berpikir tentang bentuk-bentuk monetisasi, termasuk berlangganan, dan selalu terus mempertimbangkan semuanya", terang Sandberg.

Zuckerberg pun mengatakan hal serupa saat bersaksi di depan wakil rakyat AS, terkait skandal Facebook dan Cambridge Analytica awal April lalu. Dirinya mengatakan tak menutup kemungkinan akan ada versi Facebook berbayar, meskipun versi gratis akan selalu ada.

https://tekno.kompas.com/read/2018/05/07/10143707/opsi-facebook-versi-berbayar-semakin-menguat

Terkini Lainnya

Realme Belum Mau Rilis HP Lipat 3 Tahun ke Depan

Realme Belum Mau Rilis HP Lipat 3 Tahun ke Depan

Gadget
Motorola Moto S50 Neo Dirilis dengan Snapdragon 6s Gen 3 dan Kamera 50 MP

Motorola Moto S50 Neo Dirilis dengan Snapdragon 6s Gen 3 dan Kamera 50 MP

Gadget
Samsung BRI Credit Card Dirilis, Integrasikan Samsung Pay dengan Kartu Kredit BRI

Samsung BRI Credit Card Dirilis, Integrasikan Samsung Pay dengan Kartu Kredit BRI

Software
HP Lipat Motorola Razr 50 Series Resmi, Harga mulai Rp 8 Jutaan

HP Lipat Motorola Razr 50 Series Resmi, Harga mulai Rp 8 Jutaan

Gadget
Kamera Instan Analog Fujifilm Instax Wide 400 Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta

Kamera Instan Analog Fujifilm Instax Wide 400 Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta

Gadget
Aplikasi ChatGPT di MacOS Kini Bisa Di-download Gratis oleh Semua

Aplikasi ChatGPT di MacOS Kini Bisa Di-download Gratis oleh Semua

Software
Samsung Umumkan Acara Unpacked 10 Juli di Paris, Rilis Galaxy Z Fold-Flip 6 dengan AI?

Samsung Umumkan Acara Unpacked 10 Juli di Paris, Rilis Galaxy Z Fold-Flip 6 dengan AI?

Gadget
Ponsel Honor Play 60 Plus Rilis, Chip Snapdragon 4 Gen 2 Harga Rp 3 Jutaan

Ponsel Honor Play 60 Plus Rilis, Chip Snapdragon 4 Gen 2 Harga Rp 3 Jutaan

Gadget
Macam-macam Perangkat Jaringan Komputer beserta Pengertian dan Fungsinya

Macam-macam Perangkat Jaringan Komputer beserta Pengertian dan Fungsinya

Internet
Blok M dalam Bidikan Kamera Infinix GT 20 Pro

Blok M dalam Bidikan Kamera Infinix GT 20 Pro

Gadget
'Call of Duty Mobile Season 6' Dirilis, Ada Peta Baru dan Senjata 'Legendary' Permanen Gratis

"Call of Duty Mobile Season 6" Dirilis, Ada Peta Baru dan Senjata "Legendary" Permanen Gratis

Game
Jepretan Kamera Leica Xiaomi 14 untuk Street Photography, Warna Apik, Hitam Putih Asyik

Jepretan Kamera Leica Xiaomi 14 untuk Street Photography, Warna Apik, Hitam Putih Asyik

Gadget
Kamera Samsung Galaxy A55 Dipakai Merekam Suasana Blok M: Kontras dan Tajam

Kamera Samsung Galaxy A55 Dipakai Merekam Suasana Blok M: Kontras dan Tajam

Gadget
Sudut-sudut Kota Milan dan Stadion San Siro dalam Bidikan Kamera Realme GT 6

Sudut-sudut Kota Milan dan Stadion San Siro dalam Bidikan Kamera Realme GT 6

Gadget
Laptop Huawei MateBook X Pro dan MateBook 14 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Laptop Huawei MateBook X Pro dan MateBook 14 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke