Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Foto-foto "Unboxing" Xiaomi Mi A3 Beredar di Internet

KOMPAS.com - Xiaomi diduga sedang menyiapkan smartphone Android One terbarunya, Mi A3. Keterangan spesifikasi perangkat yang dikembangkan dari basis ponsel Mi CC 9 itu sempat muncul di daftar FCC.

Kini, dugaan mengenai keberadaan Mi A3 diperkuat oleh serangkatan foto unboxing perangkat tersebut yang beredar di internet.

Berdasarkan bocoran gambar unboxing ini, spesifikasi Mi A3 identik dengan seri ponsel Mi CC 9e yang diluncurkan Xiaomi beberapa waktu lalu.

Perbedaannya hanya terletak di bagian display, di mana Mi A3 dibekali dengan resolusi layar yang lebih tinggi dari Mi CC 9e, yaitu Full HD Plus.

Lebih lanjut, serupa dengan Mi CC 9e, Mi A3 memiliki panel AMOLED seluas 6 inci dan ditenagai SoC Snapdragon 665.

Pada bagian belakangnya, terpatri tiga kamera yang disertai dengan sebuah modul LED flash. Salah satu  kamera ini memiliki resolusi 48 megapiksel.

Di bagian depannya, ada kamera selfie dengan resolusi 32 megapiksel.

Kamera di Mi A3 juga dibekali dengan teknologi kecerdasan buatan (AI). 

Sebagaimana dilansir KompasTekno dari GSMArena, Senin (15/7/2019), Mi A3 disinyalir  bakal hadir dalam tiga pilihan warna, yaitu putih, biru, dan hitam.

Seperti seri Mi A1 dan Mi A2 sebelumnya, Xiaomi Mi A3 juga merupakan ponsel Android One yang mendapatkan jaminan pembaruan berkala dari Google.

Ponsel ini juga memiliki beberapa fitur lain, seperti fitur pemindai sidik jari di dalam layar dan baterai 4.030 mAh dengan dukungan fast charging 18 watt. Tidak disebutkan berapa besar RAM atau media penyimpanan yang dimiliki oleh Mi A3. Harganya juga masih belum jelas.

https://tekno.kompas.com/read/2019/07/15/07490097/foto-foto-unboxing-xiaomi-mi-a3-beredar-di-internet

Terkini Lainnya

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke