Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Melacak iPhone yang Hilang dalam Keadaan Nyala atau Mati via Find My

KOMPAS.com - Untuk meminimalisir kerugian saat kehilangan iPhone, entah karena jatuh atau dicuri, Apple menghadirkan fitur Find My. Sebagaimana umum diketahui, Find My merupakan fitur untuk melacak iPhone yang hilang.

Seandainya iPhone hilang, pengguna bisa melacak lokasinya secara real-time melalui Find My yang terdapat di situs iCloud.com. Pelacakan lokasi secara real-time itu hanya bisa dilakukan saat iPhone dalam kondisi nyala dan terhubung dengan koneksi internet.

Di Find My, bila iPhone yang hilang dalam keadaan nyala maka bakal muncul titik lokasi berwarna hijau. Namun, seandainya iPhone offline atau mati, titik lokasi tersebut bakal berwarna abu-abu.

Saat titik lokasi beralih ke warna abu-abu, pengguna tak bisa melihat perpindahan iPhone secara real-time. Kendati demikian, Find My tetap bisa memberi informasi lokasi terbaru dari iPhone hilang dalam keadaan offline itu.

Informasi terbaru itu bakal dikirim melalui e-mail saat iPhone kembali nyala dan terhubung dengan jaringan internet. Melacak iPhone hilang dalam keadaan offline perlu sedikit bersabar lantaran harus menunggu layarmya nyala dan terhubung internet terlebih dahulu.

Lantas, bagaimana cara melacak iPhone yang hilang dalam keadaan mati? Melacak iPhone dalam keadaan mati atau nyala sebenarnya tak banyak perbedaan cara. Untuk lebih lengkapnya, begini cara melacak iPhone yang hilang dalam keadaan mati atau nyala.

Saat opsi “Pembaruan E-mail” aktif, Find My akan mengirimkan informasi lokasi terakhir secara otomatis ke e-mail yang digunakan sebagai Apple ID. Dengan demikian, pengguna tak perlu terus capek menunggu pergerakan iPhone bila ternyata kondisinya offline.

Demikianlah penjelasan seputar cara melacak iPhone yang hilang dalam keadaan mati atau nyala melalui Find My, semoga bermanfaat.

https://tekno.kompas.com/read/2022/09/21/18150037/cara-melacak-iphone-yang-hilang-dalam-keadaan-nyala-atau-mati-via-find-my

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke