Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Realme Note 50 Resmi Meluncur, Seri "Note" Pertama Harga Rp 1 Jutaan

KOMPAS.com - Realme resmi meluncurkan smartphone pertama mereka dari seri Note, yaitu Realme Note 50 di sejumlah pasar global, termasuk di Filipina.

Ponsel ini menargetkan pasar smartphone murah alias entry level. Pasalnya, di Filipina, Realme Note 50 dibanderol dengan harga 3.600 peso atau sekitar Rp 1 jutaan.

Dengan harga tersebut, pengguna akan mendapatkan sebuah ponsel yang memiliki layar luas IPS LCD 6,74 inci dengan resolusi HD Plus.

Layar ini juga memiliki refresh rate 90 Hz, touch sampling rate 180 Hz, dan tingkat kecerahan mencapai 560 nit.

Secara desain, Realme Note 50 mirip dengan Realme C51 yang meluncur di Indonesia sekitar pertengahan tahun lalu. Sebab, bagian punggung ponsel teranyar Realme tersebut dibalut desain mengilap dengan tampilan modul kamera "boba" khas iPhone.

Meski demikian, konfigurasi kamera ponsel terbaru Realme ini berbeda dengan kamera utama 13 MP dan kamera sekunder beresolusi QVGA. Di Realme C51, kamera utama ponsel itu memiliki resolusi 50 MP.

Pada bagian depan Realme Note 50, terdapat kamera selfie 5 MP yang dimuat dalam "poni" konvensional bergaya ala tetesan air alias waterdrop.

Di sektor performa, sama seperti Realme C51, Realme Note 50 ditenagai dengan chipset Unisoc T612. Chipset ini memiliki jumlah prosesor delapan inti (octa core) dengan kecepatan clock maksimal 1,8 GHz.

"Otak" ponsel pertama Realme dari seri Note ini dipadukan dengan RAM 4 GB dan media penyimpanan (storage) 64 GB, cukup besar untuk ponsel kelas entry level.

Untuk aspek baterai, Realme Note 50 ditopang dengan baterai jumbo berkapasitas 5.000 mAh. Baterai ini mendukung pengisian berdaya 10 watt.

Beralih ke aspek software, Realme Note 50 menjalankan sistem operasi Android 13 yang dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) Realme T Edition.

Fitur pendukung lainnya yang ada di ponsel ini mencakup sertifikasi tingkat ketahanan air dan debu dengan IP rating IP54, audio jack 3,5 mm, serta pemindai sidik jari (fingerprint) yang sudah dibenamkan bersama tombol power.

Di Filipina, Realme Note 50 tersedia dalam varian warna Sky Blue dan Midnight Black dan dijual dengan harga 3.600 peso atau sekitar Rp 1 jutaan.

Seperti sudah disebutkan di atas, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari GSMArena, Rabu (24/1/2024).

Belum ada informasi apakah ponsel ini akan diboyong ke Indonesia atau tidak. Namun, konsumen di Tanah Air agaknya bisa melirik Realme C51 apabila menginginkan ponsel yang memiliki spesifikasi dan desain mirip Realme Note 50.

https://tekno.kompas.com/read/2024/01/24/08000057/realme-note-50-resmi-meluncur-seri-note-pertama-harga-rp-1-jutaan

Terkini Lainnya

HP Oppo Reno 11 Bisa Rekam Video dari Kamera Depan dan Belakang Sekaligus, Lebih Praktis

HP Oppo Reno 11 Bisa Rekam Video dari Kamera Depan dan Belakang Sekaligus, Lebih Praktis

Gadget
Pengamat Siber: Server PDNS Harusnya Pulih Lebih Cepat

Pengamat Siber: Server PDNS Harusnya Pulih Lebih Cepat

Internet
Mengulik 'Next AI', Fitur AI Baru di HP Flagship Realme GT 6

Mengulik "Next AI", Fitur AI Baru di HP Flagship Realme GT 6

Gadget
Murid Ditahan Karena Pakai Gadget AI Buatan Sendiri untuk Menyontek

Murid Ditahan Karena Pakai Gadget AI Buatan Sendiri untuk Menyontek

Gadget
BSSN Ungkap Kronologi Serangan Ransomware PDNS, Diawali Peretasan Windows Defender

BSSN Ungkap Kronologi Serangan Ransomware PDNS, Diawali Peretasan Windows Defender

Internet
Starlink Turunkan Kecepatan Internet Residensial di Indonesia Jadi 159 Mbps?

Starlink Turunkan Kecepatan Internet Residensial di Indonesia Jadi 159 Mbps?

Internet
Tim E-sports Fnatic Onic Wakili Indonesia di IESF WEC 2024

Tim E-sports Fnatic Onic Wakili Indonesia di IESF WEC 2024

Game
Ransomware Sudah Ada sejak 35 Tahun Lalu, Begini Sejarahnya

Ransomware Sudah Ada sejak 35 Tahun Lalu, Begini Sejarahnya

Software
Realme Belum Mau Rilis HP Lipat 3 Tahun ke Depan

Realme Belum Mau Rilis HP Lipat 3 Tahun ke Depan

Gadget
Motorola Moto S50 Neo Dirilis dengan Snapdragon 6s Gen 3 dan Kamera 50 MP

Motorola Moto S50 Neo Dirilis dengan Snapdragon 6s Gen 3 dan Kamera 50 MP

Gadget
Samsung BRI Credit Card Dirilis, Integrasikan Samsung Pay dengan Kartu Kredit BRI

Samsung BRI Credit Card Dirilis, Integrasikan Samsung Pay dengan Kartu Kredit BRI

Software
HP Lipat Motorola Razr 50 Series Resmi, Harga mulai Rp 8 Jutaan

HP Lipat Motorola Razr 50 Series Resmi, Harga mulai Rp 8 Jutaan

Gadget
Kamera Instan Analog Fujifilm Instax Wide 400 Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta

Kamera Instan Analog Fujifilm Instax Wide 400 Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta

Gadget
Aplikasi ChatGPT di MacOS Kini Bisa Di-download Gratis oleh Semua

Aplikasi ChatGPT di MacOS Kini Bisa Di-download Gratis oleh Semua

Software
Samsung Umumkan Acara Unpacked 10 Juli di Paris, Rilis Galaxy Z Fold-Flip 6 dengan AI?

Samsung Umumkan Acara Unpacked 10 Juli di Paris, Rilis Galaxy Z Fold-Flip 6 dengan AI?

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke